Uniknya Penggunaan Arang dalam Resep Martabak Hitam yang Mudah Dibuat Ini!

By robertus, Sabtu, 1 April 2017 | 08:42 WIB
MARTABAK HITAM (robertus)

Dengan resep ini, martabak hitam ala kafe bisa Anda buat dengan cepat. Untuk membuatnya, Anda butuh cetakan serabi saja. Yuk, segera kita coba. Legit dan kaya rasa.

Durasi 80 menit

20 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
    • 250 ml air
    • 5 sendok makan arang bambu
    • 225 gram tepung terigu protein sedang
    • 1/4 sendok teh baking powder
    • 50 gram gula pasir
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh ragi instan
    • 1 butir telur, kocok lepas
    • 1/4 sendok teh soda kue
    • 1 sendok makan margarin, lelehkan
  2. Bahan topping:

Cara Membuat Martabak Hitam:

  1. Kulit, aduk rata air dan arang. Saring. Sisihkan. Ayak tepung terigu dan baking powder. Masukkan 25 gram gula pasir (dari 50 gram) dan garam. Aduk rata. Tuang air arang sedikit demi sedikit sambil dikocok perlahan 10 menit.
  2. Tambahkan ragi instan. Kocok rata. Diamkan 30 menit.
  3. Masukkan telur, soda kue, dan sisa gula pasir. Kocok rata. Tambahkan margarin leleh. Aduk rata.
  4. Tuang ke dalam cetakan dorayaki yang sudah dipanaskan. Biarkan berlubang. Tutup dan biarkan matang. Angkat.
  5. Oleskan margarin di atas permukaan kue dan kulitnya. Oleskan susu kental manis. Taburkan keju cheddar dan cokelat masak putih.  

Baca juga:

MARTABAK HITAM

MARTABAK KEJU

MARTABAK HITAM

MARTABAK MANIS SPESIAL