Terkait Pemberitaan Produsen Snack Taro, Ini Klarifikasi dan Koreksi Beritanya

By Raka, Jumat, 18 Januari 2019 | 19:05 WIB
Ilustrasi makanan ringan Taro ((KONTAN/DANIEL PRABOWO) )

SajianSedap.com - Produsen salah satu makanan ringan Taro, PT Tiga Pilar Sejahtera Food, dikabarkan mengalami masalah dalam menjalankan perusahaan.

Isu ini mulai muncul ketika tersebar informasi tentang jumlah tagihan hutang yang harus dilunasi.

Bantahan Manajemen PT Tiga Pilar Sejahtera Food

Terkait pemberitaan berita di media, salah satunya di SajianSedap.com mengenai ketidaktepatan penggunaan kata pailit dalam berita, telah dimuat hak jawab dari Tiga Pilar Sejahtera Food.

Sehubungan dengan adanya pemberitaan berjudul “Terlilit Hutang Hampir Mencapai 500 Miliar Rupiah, Produsen Snack Taro Dinyatakan Pailit” yang ditayangkan pada website SajianSedap pada hari Minggu, 13 Januari 2019 pukul 18:15 WIB, SajianSedap.com menyampaikan permohonan maaf atas ketidaktepatan pemakaian terminologi hukum PKPU dan Pailit dalam artikel tersebut dengan juga tidak melakukan verifikasi atas perubahan fakta-fakta/data yang terjadi.

Mengingat pemakaian yang tidak tepat antara keduanya itu dan perubahan fakta yang tak tersampaikan dapat menimbulkan misleading.

Sehingga, dapat menggganggu jalannya proses PKPU yang sedang dijalani serta kemungkinan menimbulkan ketidaknyamanan pada pihak-pihak terkait.

Adapun hak jawab yang disampaikan juga dimuat di website.