Resep Membuat Brownies Kukus Cokelat Kacang, Valentine Terasa Makin Manis

By Dwi, Sabtu, 9 Februari 2019 | 13:00 WIB
Resep membuat Brownies Kukus Cokelat Kacang ()

Sajiansedap.com – Resep membuat Brownies Kukus Cokelat Kacang ini pasti bikin valentine jadi makin terasa istimewa.

Tak cuma enak dan bikin ketagihan, cara membuat Brownies Kukus Cokelat Kacang juga sangat mudah.

Simak langsung resep mudahnya berikut ini. 

Waktu: 60 Menit

Sajian: 14 Buah

Bahan:

Bahan Hiasan:

Cara Membuat Brownis Kukus Cokelat Kacang:

  1. Panaskan margarin. Matikan api. Masukkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai larut. Tambahkan cokelat pasta. Aduk rata. Sisihkan.
  2. Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder, dan garam sambil diayak dan diaduk rata.
  3. Masukkan campuran margarin sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
  4. Tuang ke dalam cetakan 5x5x4 cm yang dialas kertas roti. Kukus di atas api sedang 20 menit sampai matang. Dinginkan.
  5. Oleskan buttercream di atas permukaan kue tipis-tipis. Taburkan kacang dan meises secara selang-seling.

Baca Juga : Resep Membuat Simple Brownies ini Bisa Dibuat Siapapun Juga