Cara Menghilangkan Lemak Pada Sop Buntut Ini Mudah Banget Ditiru!

By Virny Apriliyanty, Minggu, 10 Februari 2019 | 14:45 WIB
Cara Menghilangkan Lemak Pada Sop Buntut Ini Mudah Banget Ditiru! ()

SajianSedap.com - Mari belajar cara menghilangkan lemak pada sop buntut agar hidangan buatan kita terasa lebih lezat.

Buntut memang paling enak dibuat sup apalagi dengan rempah yang banyak.

Sayangnya, rasa rempah yang segar dan hangat ini sering tidak pas apabila disandingkan dengan kandungan lemak buntut yang banyak.

Nah, berikut ini SajianSedap sudah merangkum cara menghilangkan lemak pada sop buntut yang mudah banget ditiru!

Baca Juga : Buntut Sapi akan Terasa Makin Spesial Kalau Diolah Menjadi Buntut Hoisin Paprika

Pilih Buntut yang Tepat

Sop Buntut

Agar sup buntut kita lebih sedikit lemaknya, pertama-tama, kita harus memilih buntut yang pas untuk diolah menjadi sup.

Pilihlah yang bentuknya kecil hingga sedang.

Pasalnya, buntut yang ukurannya besar akan sulit untuk disantap.

Apalagi bagian yang paling kita nikmati dalam sup adalah kuahnya.

Buntut, apalagi jika ukurannya cenderung besar, merupakan bagian dari sapi yang memiliki banyak kandungan lemak.

Baca Juga : Buntut Kuah Bumbu Soto, Duet Maut dari Juicy-nya Buntut dan Gurihnya Kuah Soto

Cara Menghilangkan Lemak Pada Sop Buntut

Jika tidak ingin menyantap bagian lemak yang banyak tersebut, ada cara yang bisa kita ikuti.

1. Rebus dahulu buntut sapi di dalam panci presto atau panci bertekanan tinggi satu hari sebelum dimasak menjadi sup.

2. Setelah itu, biarkanlah buntut hingga suhunya menurun ke suhu ruang.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

3. Ketika suhu buntut sudah dingin, masukkanlah ke lemari es.

4. Tidak perlu dimasukkan ke dalam freezer atau lemari pembeku karena tujuan kita bukanlah membekukan seluruh buntut dan kaldunya.

Apabila buntut dan kaldunya disimpan di lemari es saja, yang akan membeku hanya kandungan lemaknya.

Menghilangkan lemak pada sop buntut

Baca Juga : Dengan Resep Ini, Siapapun Pasti Bisa Bikin Sop Buntut Seenak Resto

Waktu yang kita butuhkan untuk membekukan kandungan lemak di dalam buntut ini adalah semalaman.

Oleh karena itulah buntut harus dipresto sehari sebelum dimasak menjadi sup.

Jika sudah beku seperti ini, kita tinggal membuang bagian lemak yang mengambang di kaldu sup.

Buntut ini sudah jauh lebih rendah kandungan lemaknya dan langsung bisa kita olah menjadi sop buntut yang rasanya lebih ringan dan segar.

Proses presto pun akan membuat buntut jadi empuk.

Itulah yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan lemak dalam sop buntut.

Walau waktunya panjang, ternyata caranya tidak sulit, bukan?

Yuk, kita buat sop buntut yang lezat dari bahan ini.

Baca Juga : Jangan Ragu Mengolah Buntut Kalau Ada Resep Buntut Bumbu Bakar Pedas