Selama Ini Kita Salah, Jangan Lagi Minum Teh Sehabis Makan! Efeknya Tidak Baik untuk Tubuh!

By Regina Pasys, Rabu, 29 Januari 2020 | 11:11 WIB
Ubah Kebiasaan Minum Es Teh Manis Usai Makan (Kompas)

SajianSedap.com - Minum teh atau es teh sepertinya sudah menjadi kebiasaan banyak orang, apakah Anda salah satunya?

Minum teh sehabis makan memang enak, terlebih teh tersebut dingin.

Namun, sebuah penelitian menemukan ada efek buruk jika mengonsumsi teh sesudah makan.

Teh Memiliki Berbagai Kandungan

Teh memang salah satu minuman yang kaya akan nutrisi, sehingga baik untuk dikonsumsi.

Teh mempunyai kandungan antioksidan yang tinggi.

Fungsi antioksidan adalah membantu meregenerasi atau memperbarui serta memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak.

Selain itu, jenis teh, seperti teh hitam memiliki antioksidan tinggi dan dapat membantu menghilangkan radikal bebas sehingga membantu mengurangi risiko penyakit kronis, seperti hipertensi, stroke, diabetes, serta jantung.

Selain teh hitam, teh hijau juga berfungsi untuk melancarkan sistem pencernaan tubuh.

Halaman selanjutnya