Cuma karena Penasaran, Wanita ini Rela Pergi Jauh-jauh ke Malaysia Buat Coba Es ABC Upin Ipin, Rasanya Ternyata Buat Terperangah
SajianSedap.com - Terkadang kita selalu penasaran dengan rasa makanan-makanan yang terlihat enak ketika menonton televisi.
Liur sepertinya menetes cuma dengan lihat orang memakannya.
Hal ini pun ternyata dirasakan oleh seorang wanita ini.
Saking penasarannya bahkan ia sampai harus jauh-jauh terbang untuk mencicipi makanan tersebut!
Baca Juga: Bikin Geger! Dapur Warung Seafood Ini Beda Banget dengan Tampak Luarnya! Kondisinya Bikin Mual
Baca Juga: Kini Sukses Jadi Anggota DPR, Intip Dapur Mulan Jameela yang Sempat Viral karena Dinilai Kumuh
Ya, baru-baru ini viral kisah perempuan sengaja ke Malaysia demi beli es ABC seperti di kartun Upin Ipin.
Kisah itu diunggah akun TikTok @babaayyu, Kamis (5/11/2020), dan telah ditonton 4,1 juta kali.
Pengunggah mengaku, langsung ingin mencoba es ABS setelah menonton kartun Upin Ipin.
Namun, ternyata rasa es ABC tak seperti yang ia bayangkan sebelumnya.
Bagaimana ya kira-kira?
Viral di TikTok
Berikut keterangan dalam video itu:
"Iseng lihat YouTube Upin Ipin, tiba-tiba pengin coba es ABC-nya.
Langsung berangkat Malaysia, ga sabar banget nyoba.
Ternyata rasanya kaya es campur biasa guys.
Aslinya tidak se-indah di kartun," tulisnya.
Perempuan yang rela pergi ke Malaysia demi beli es ABC itu bernama Dinda Ayu Lubaba (22).
Pada Januari 2020 lalu, dirinya pergi ke Kota Melaka, Malaysia.
Ia penasaran dengan rasa es ABC yang sering ditampilkan dalam kartun Upin Ipin.
"Karena suka lihat Upin Ipin di televisi."
"Mereka selalu beli es ABC, jadinya kepo (penasaran)," ungkapnya saat dihubungi Tribunnews.com, Minggu (22/11/2020).
Lubaba rupanya sempat mencari-cari tempat yang menjual es ABC di Malaysia.
Dirinya akhirnya mendapat informasi, jika di Melaka ada es ABC yang enak.
"Sebelumnya aku juga sempat vacation (liburan) ke Malaysia beberapa kali."
"Tapi enggak menemukan yang jual es ABC."
"Sampai akhirnya aku cari tahu, katanya es ABC yang enak di Melaka," terang dia.
Lubaba juga beruntung bisa mendapatkan tiket murah untuk pergi ke Malaysia.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Menurutnya, harga es ABC yaitu 3 Ringgit Malaysia atau sekira Rp 10 ribu.
"Bulan Januari kemarin iseng-iseng ngecek tiket."
"Terus ketemu tiket murah, langsung berangkat ke Malaysia."
"Terus berlanjut ke Melaka buat nyari es ABC," jelas Lubaba.
Ini sejumlah komentar warganet atas video viral itu:
"Kirain ini video tutorial es ABCnya."
"Gue kira dia mau remake esnya di rumah."
"Jangan pulang dulu, beli nasi lemaknya Kak Ros biar afdol."
"Es campur itu mah, ngapa harus ke Malaysia."
"Dia gabut keluar negeri, gua gabut cuma geser beranda TikTok."
Baca Juga: Lowongan Kerja Gaji Rp 6,3 Juta Sebulan, Cuma Untuk Masak Nasi, Tak Perlu Gelar Sarjana!
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul VIRAL Video Wanita Sengaja ke Malaysia demi Beli Es ABC Upin Ipin, Akui Berawal dari Rasa Penasaran.