Resep Tum Roti Kelapa Pisang Enak, Menu Tradisional yang Wajib Dicoba di Dapur

By Idam Rosyda, Rabu, 26 Mei 2021 | 07:00 WIB
Resep Tum Roti Kelapa Pisang, Menu Tradisional Dengan Cita Rasa yang Berkelas (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Tum Roti Kelapa Pisang Enak ini merupakan menu masakan tradisonal yang cocok disajikan untuk menu sarapan.

Jika biasanya pisang diolah menjadi gorengan atau kolak, tak ada salahnya sesekali dikreasikan dengan Resep Tum Roti Kelapa Pisang ini sebagai sarapan.

Selain rasanya yang manis, Resep Tum Roti Kelapa Pisang ini juga dipadukan dengan santan sehingga rasanya juga gurih.

Baca Juga: Resep Pisang Molen Enak, Olahan Pisang Dengan Balutan Kulit yang Manis Dan Renyah

Durasi: 45 Menit

Sajian: 10 Bungkus

Bahan:

Cara Membuat Tum Roti Kelapa Pisang:

  1. Kocok lepas telur dan garam. Tambahkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Sisihkan.
  2. Campur roti tawar, kelapa, dan pisang sampai rata.
  3. Ambil selembar daun pisang. Sendokkan campuran roti. Taburkan gula merah. Tambahkan campuran telur. Bungkus bentuk tum. Semat dengan tusuk gigi.
  4. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang.

Baca Juga: Resep Roti Sosis Unagi Enak Ini Bikin Kita Bisa Membuat Camilan Spesial Dengan Cara yang Gampang