Jangan Hanya Mengandalkan Santan Kelapa, Beberapa Bahan Ini Juga Bisa Dijadikan Alternatif Pengganti Santan

By Rahwiku Mahanani, Minggu, 4 Juli 2021 | 07:45 WIB
Ada beberapa bahan alternatif pengganti santan. (freepik/jcomp)

SajianSedap.com - Kuliner Nusantara begitu beragam dengan cita rasa khas masing-masing.

Dari sekian banyak hidangan kuliner Nusantara, tidak sedikit yang mengandalkan santan kelapa sebagai bahannya.

Santan kelapa memang menjadi salah satu bahan andalan banyak orang.

Bahkan tidak hanya untuk membuat aneka makanan, tapi banyak juga minuman yang menggunakan santan.

Hidangan bersantan ini jadi favorit banyak orang karena rasanya yang gurih dan spesial.

Nah, kalau selama ini Sase Lovers hanya mengandalkan santan kelapa saja, ada beberapa bahan alternatif pengganti santan yang patut dicoba.

Bahan-bahan pengganti santan ini bisa menggantikan kebutuhan baik santan kental maupun encer.

Selain bisa menjadi alternatif lain saat kelapa mahal, beberapa bahan juga diketahui lebih sehat.

Penasaran? Berikut ini bahan-bahan alternatif pengganti santan yang wajib dicoba!

Halaman Selanjutnya