Efek Buruk Berjemur Bagi Ibu Hamil
Berjemur merupakan salah satu kegiatan yang dianjurkan agar tubuh memproduksi vitamin D yang berfungsi menjaga sistem imun tubuh.
Vitamin D bisa membantu tubuh unutk menangkal virus dan bakteri yang masuk.
Sayangnya, kegiatan ini justru bisa berbahaya bagi ibu yang sedang hamil.
Ibu hamil biasanya sensitif terhadap sinar matahari sehingga berjemur bisa menyebabkan berbagai risiko kesehatan.
Melansir laman Very Well Family, berikut risiko berjemur bagi ibu hamil:
1. Meningkatkan suhu inti tubuh
Paparan sinar matahari dapat meningkatkan suhu inti wanita hamil.
Hal ini membuat wanita hamil lebih mudah mengalami dehidrasi yang memicu persalinan prematur.
Meningkatnya suhuinti juga dapat apat meningkatkan suhu janin. Lambat laun, hal ini bisa memicu kerusakan otak janin
2. Meningkatkan risiko melasma
Saat hamil, hormon estrogen dalam tubuh dapat meningkatkan risiko melasma atau munculnya bintik-bintik cokelat di wajah.
Paparan sinar matahari juga bisa menimbulkan bintik-bintik coklat di wajah, terutama di area dahi dan hidung.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.