Selain jamur penyebab gatal dan ruam, handuk yang basah atau dibiarkan di ruangan juga bisa memunculkan bakteri jenis Legionella yang biasanya berkembang biak di kain yang lembap.
Bakteri tersebut biasanya menyebabkan radang tenggorokan dan batuk-batuk.
Nah jika Anda tak ingin keluarga mengalami hal di atas, baiknya mulai hentikan kebiasaan menjemur handuk di kamar mandi ya.
Pastikan langsung jemur handuk di bawah paparan sinar matahari langsung setelah dipakai.
Pastikan juga pakai handuk yang benar-benar kering.
Sebaiknya, handuk juga rutin dicuci minimal 3 hari sekali agar terhindar dari bakteri dan jamur.
Tak hanya itu, diketahui juga bahwa seorang wanita mengidap penyakit berbahaya setelah kebiasaan gantung handuk basah di kamar mandi!
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Coba Rendam Handuk Pakai Air Garam Selama 1 Jam, Dijamin Moms Bakal Kaget Lihat Hasilnya