Dikira Lebih Sehat dari Gorengan, Nyatanya Makan Sate Bisa Sebabkan Penyakit Mematikan yang Belum Ada Obatnya ini! Ngeri Banget

By Laksmi Amaranggana, Senin, 4 Oktober 2021 | 11:25 WIB
Cara membuat bumbu sate ayam seenak pedagang pinggir jalan (Travel Kompas - Kompas.com)

Bahaya makanan gosong
Selain proses pembakaran menggunakan arang yang berbahaya, biasanya makanan yang dibakar akan ada bagian yang gosong.

Bagian makanan yang gosong biasanya terlihat cokelat gelap atau kehitaman.

Bagian hitam itu mengandung zat acrylamide.

Zat acrylamide terbentuk saat makanan dipanaskan dalam suhu tertentu, seperti dipanggang atau digoreng.

Acrylamide terbentuk dari reaksi asam amino asparagina dan karbohidrat alami dalam makanan.

Baca Juga: Resep Sate Martabak Manis Kurcaci Enak, Kudapan Lembut Dengan Aneka Toping yang Berbeda

Tahun 2017, badan keamanan pangan pemerintah Inggris membuat imbauan berupa kampanye “Go for Gold”.

Kampanye itu mengimbau masyarakat untuk memasak makanan bertepung cukup sampai warnanya keemasan saja dan tidak sampai cokelat tua.

Tujuan kampanye ini adalah untuk mengurangi konsumsi acrylamide masyarakat.