SajianSedap.com – Bau tak sedap yang ada di mulut membuat kita menjadi tak percaya diri.
Selain itu, orang lain juga akan terganggu jika berbicara dengan kita.
Akhirnya, banyak orang yang tidak mau berbicara dengan Anda karena bau mulut.
Bau mulut dapat terjadi karena beberapa faktor.
Salah satunya adalah banyaknya karang gigi.
Mulut yang kering ternyata juga bisa menjadi penyebab bau mulut.
Tapi sekarang jangan khawatir.
Cukup konsumsi apel setiap hari, dijamin bau mulut akan hilang!
Simak artikel tentang manfaat apel untuk mengatasi bau mulut berikut ini.
Manfaat Apel untuk Mengatasi Bau Mulut
Mengunyah apel terbukti membantu membersihkan plak dari permukaan gigi.
Hal ini ternyata bisa menghilangkan bau mulut yang disebabkan penumpukkan plak pada gigi.
Selain itu, apel juga bisa menetralisir bau mulut yang disebabkan makanan berbau seperti bawang putih.
Baca Juga: Resep Jus Apel Nanas, Minuman Dingin Dengan Sensasi Rasa yang Begitu Menyegarkan
Apel memiliki kandungan yang dapat menetralisir bawang putih dalam darah dan tidak semata-mata hanya mengatasi bau mulut karena bawang putih.
Selain itu, apel juga mengandung banyak air yang tentu saja bisa membantu mulut agar tidak kering dan terhindar dari bau mulut.
Makanan Lain untuk Mengatasi Bau Mulut
Selain apel, makanan ini ternyata juga bisa digunakan untuk mengatasi bau mulut.
1. Parsley
Parsley di Indonesia sering digunakan sebagai garnish atau penghias di atas sajian makanan.
Ternyata, parsley bisa mengatasi bau mulut.
Parsley memiliki aroma yang segar dan mengandung klorofil yang dipercaya memiliki efek untuk membasmi bau.
Sebuah penelitian menyebutkan bahwa parsley bisa melawan sulfur.
Anda bisa mencoba mengunyah daun parsley segar setiap setelah selesai makan.
2. Nanas
Nanas dipercaya bisa menghilangkan bau mulut.
Anda bisa mengunyah beberapa potong nanas setelah makan atau meminum jus nanas.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Namun, belum ada bukti ilmiah yang membuktikan bahwa nanas mampu menghilangkan bau mulut.
Anda juga perlu mengingat bahwa nanas bersifat asam dan bisa memberikan dampak pada permukaan enamel gigi.
Setelah mengunyah nanas, berkumurlah dengan air putih.
3. Yogurt
Yogurt mengandung bakteri baik, yaitu lactobacillus.
Bakteri ini baik untuk kesehatan saluran pencernaan Anda.
Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan oleh American Association for the Advancement of Science, disebutkan bahwa yoghurt bisa menghilangkan bau mulut.
Partisipan dalam penelitian diminta untuk mengonsumsi yoghurt selama enam minggu.
Hasilnya sebanyak 80% partisipan merasakan bau mulutnya berkurang.
Artikel ini pernah tayang di kompas.com dengan judul 8 Cara Menghilangkan Bau Mulut dengan Bahan Alami