SajianSedap.com – Ada pepatah yang mengatakan lebih baik sakit gigi daripada sakit hati.
Tapi nyatanya sakit gigi sangat mengganggu lho!
Jika sehari-hari kita berbicara secara normal, ketika sakit gigi akan menghambat aktivitas ini.
Orang yang sedang merasakan sakit gigi akan cenderung lebih banyak diam.
Akhirnya komunikasi menjadi terhambat dan terbatass.
Tapi bagi Anda yang sedang sakit gigi, jangan buru-buru ke dokter.
Coba obati dengan cengkih dan lihat hasilnya.
Berikut adalah manfaat cengkih untuk mengobati sakit gigi.
Manfaat Cengkih untuk Mengobati Sakit Gigi
Cengkih adalah obat herbal sakit gigi.
Sejak zaman dahulu, cengkih sudah dikenal sebagai obat pereda sakit gigi.
Bahkan beberapa merek pasta gigi juga menggunakan cengkih sebagai salah satu bahan yang ada di produknya.
Cengkih dapat dipakai sebagai cara menghilangkan sakit gigi karena adanya kandungan eugenol di dalamnya.
Dilansir dari Medical News Today, eugenol bisa mengurangi rasa sakit dan inflamasi akibat sakit gigi.
Hal ini terjadi karena eugenol berfungsi sebagai analgesik.
Cara menggunakannya juga sangat mudah.
Anda bisa memakai menumbuk cengkih dan mencampurnya dengan air hingga berbentuk pasta.
Setelah itu oleskan pasta cengkih pada gigi yang sakit.
Anda bisa menunggunya selama 5 menit setelah itu dibilas hingga bersih.
Bahan Lain yang Dapat Meredakan Sakit Gigi
Jika cengkih tak cukup ampuh untuk meredakan sakit gigi, Anda bisa mencoba beberapa bahan ini.
1. Bawang putih
Bawang putih adalah bahan alami yang bisa dipakai untuk berbagai macam penyakit, termasuk sakit gigi.
Baca Juga: Resep Gulai Tempe Sederhana Ini Rasanya Mewah dan Lezat
Allicin yang ada dalam bawang putih berperan sebagai antibakteri.
Hal ini tentunya akan membunuh bakteri penyebab sakit gigi.
Cara menghilangkan sakit gigi dalam 5 menit menggunakan bawang putih cukup mudah.
Kunyah bawang putih mentah dan letakkan beberapa saat di sekitar gigi yang sakit.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
2. Kumur air garam
Berkumur dengan air garam adalah cara menghilangkan sakit gigi lainnya yang bisa Anda coba.
Air garam mengandung banyak antibakteri sehingga bisa mengurangi inflamasi.
Jadi, kerusakan gigi akibat infeksi juga ikut berkurang.
Sisa makanan atau kotoran lain yang menyangkut di sela gigi atau gusi juga bisa hilang dengan berkumur air garam.
Baca Juga: Lapis Palaro, Hidangan Khas Maluku yang Aromanya Luar Biasa Menggoda
3. Kompres air dingin
Tak hanya obat sakit gigi, Anda bisa menghilangkan sakit gigi dengan memakai kompres air dingin.
Mengutip dari Medical News Today, Anda bisa membalut es batu menggunakan handuk kemduian tempelken pada area dagu dengan gigi yang sakit.
Kompres tersebut akan membuat pembuluh darah mengencang sehingga rasa sakit bisa berkurang.
Lakukan cara tersebut selama 15 hingga 20 menit sebelum tidur.
Artikel ini pernah tayang di fame.grid.id dengan judul Ini Dia Obat Sakit Gigi Alami Paling Ampuh dan Tidak Kambuh Lagi!
Baca Juga: Makan Siang Dijamin Lebih Berselera Dengan Semangkuk Gulai Tempe