Penduduk Jepang Sering Makan Telur Mentah, Ternyata Ini Sederet Manfaat Makan Telur Mentah Untuk Kesehatan Tubuh yang Sering Diabaikan

By Kirana Riyantika, Rabu, 10 November 2021 | 11:19 WIB
Manfaat makan telur mentah yang jarang diketahui orang (Pexels.com/Klaus Nielsen)

SajianSedap.com - Telur selama ini jadi salah satu makanan favorit di berbagai belahan dunia.

Telur jadi salah satu makanan murah yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Biasanya, orang mengolah telur dengan cara digoreng, direbus, dan sebagainya.

Baca Juga: Bukan Lagi Jamannya Buang Uang Banyak untuk Perawatan, Modalnya Cuma Putih Telur Saja Kerutan di Wajah Bisa Berkurang

Namun, di beberapa negara seperti di Jepang biasa makan telur mentah.

Moms tentunya bertanya-tanya, memang apa keunggulan makan telur mentah?

Melansir Live Strong, berikut beberapa manfaat rutin makan telur mentah:

Menambah energi ekstra

Makan telur mentah jadi pilihan yang baik untuk meningkatkan energi yang Moms miliki.

Energi ekstra dari telur mentah ini bisa memberikan Moms kekuatan untuk beraktivitas sehari-hari.

Tubuh bisa menjadikan protein dalam makanan sebagai bahan bakar ketika Moms memiliki jumlah karbohidrat yang tidak memadai.

Halaman selanjutnya >>>