Kasih Tahu Pembantu! Segera Pindahkan Kalau Simpan Kecap di Tempat Ini Jika Tak Mau Racuni Seisi Rumah, Bahaya Banget

By Virny Apriliyanty, Kamis, 25 November 2021 | 09:05 WIB
Bahaya mengonsumsi kecap terlalu sering. (Kompas.com)

SajianSedap.com - Orang Indonesia tak bisa dipisahkan dari kecap manis.

Apalagi bagi orang Jawa si penggemar rasa manis.

Makanya, kecap manis pasti selalu disetok di rumah setiap saat deh.

Baca Juga: Dibocorkan Langsung Pegawai Laundry, Mulai Hari Ini Tabur Tepung Jagung pada Baju Kotor Sebelum Dicuci, Efek Luar Biasa Ini Bisa Terjadi dalam 1 Kali Kucek

Tapi, coba intip lagi tempat penyimpanan kecap manis Anda di rumah.

Sudah benar atau belum ya ?

Soalnya kalau salah malah bisa jadi membahayakan keluarga, lo.

1. Jangan biarkan kemasan kecap terbuka

Kecap dalam bentuk saset sebaiknya dipindah ke botol kalau sudah dibuka.

Pasalnya kalau dibiarkan terbuka maka kecap manis bisa terkontaminasi dengan udara.

Selain itu, hewan-hewan kecil seperti semut juga bisa masuk ke dalam kecap saset.

Kalau tidak tersedia botol, pastikan untuk mengikat kecap saset dengan karet atau tali pengikat lain yang cukup aman.

 

Kecap manis

Baca Juga: Mulanya Ragu untuk Coba, Tahunya Usai Konsumsi Biji Alpukat, Darah Tinggi Langsung Ambruk Seketika, Begini Cara Makannya Agar Efeknya Terasa

2. Jangan Terkena Sinar Matahari atau Panas Kompor

Banyak dari kita yang meletakkan bumbu dapur di samping kompor.

Padahal hal tersebut salah besar, lo.

Pasalnya, panas dari api kompor bisa mengubah komposisi dalam kecap.

Jika dibiarkan lama, yang ada kecap malah bisa lebih mudah berjamur dan akhirnya membahakan keluarga.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Ngeri, kan?

Hal yang sama terjadi saat kita meletakkan kecap di sisi jendela dapur yang terkena sinar matahari misalnya.

Jadi, coba deh intip lagi tempat penyimpanan kecap Anda di rumah mulai hari ini.

3. Simpan di tempat dengan suhu ruang

Setelah memindahkan kecap dalam saset ke botol, simpan di dapur rumah saja.

Lemari makan atau meja makan, misalnya.

Kecap manis ini bisa disimpan di tempat dengan suhu ruang sekitar 28-30 derajat celsius.

Baca Juga: Mulai Malam Ini, Para Istri Coba Rebus Daun Rambutan Lalu Berikan pada Suami, Dijamin Seminggu Kemudian Bakal Kegirangan Lihat Efeknya

Menurut The Kitchn, kecap merupakan produk fermentasi sehingga punya masa simpan cukup lama sekitar 1 tahun tanpa kulkas.

Kecap yang belum dibuka bisa awet 2-3 tahun.

Kalau menyimpan kecap terbuka lebih dari satu tahun, barulah letakkan dalam kulkas.

Namun, mungkin tekstur kecap akan mengental apabila disimpan dalam kulkas.

Mengakibatkan kecap sulit dituang.

Namun, hal ini tidak memengaruhi kualitas kecap.

Baca Juga: Jangan Mau Ketergantungan Obat! Coba Rutin Minum Air Rebusan Daun Bawang Mulai Hari Ini, Efeknya 100 Kali Lebih Ampuh Dari Obat Dokter