SajianSedap.com - Sosok Dimas Ahmad memang sempat bikin geger lantaran wajahnya yang mirip banget dengan Raffi Ahmad.
Kala itu, Raffi langsung mengangkat Dimas sebagai adik, lo.
Mantan penjual bakso ikan ini pun ikut tinggal di rumah Raffi Ahmad dan menjadi bagian dari tim Rans.
Namun, Dimas sendiri juga sudah terkenal seperti artis, lo.
Tapi, tabiatnya belakangan ini ketahuan sampai bikin Nagita Slavina murka.
Dimas sampai minta maaf.
Dimas Tega Lakukan Hal Tak Pantas Pada Gigi
Ya, baru-baru ini Dimas berhasil bikin Gigi kesal karena tingkah tak pantasnya.
Dilansir dari GridFame.id, meski sudah diberikan berbagai macam fasilitas mewah untuk menunjang hidupnya, Dimas Ramadhan masih kerap membuat Raffi atau Nagita kesal.
Baru-baru ini ia sampai membuat Nagita Slavina geram menahan amarah akibat ulah Dimas.
Hal ini diketahui dari tayangan vlog YouTube Rans Entertaintment yang diunggah pada (29/12/2020).
Diundang ke acara ulang tahun Kiano, karyawan Rans bertanya bagaimana cara Dimas sampai di lokasi.
Pasalnya, mantan pedagang siomay ikanitu belum tahu lokasi perayaan ulang tahun Kiano.
"Dim, pergi sama siapa?" tanya karyawan.
"Sama mbk Gigi," jawab Dimas.
Karyawan Rans nampak bingung, ia berpikir bahwa Dimas akan meminjam salah satu mobil Raffi dan berkendara sendiri.
"Lah, emang kamu gak bisa naik mobil sendiri?" tanya karyawan.
Ternyata, Nagita lah yang malah menjadi supir untuk mengantar Dimas sampai ke lokasi acara.
"Ya, bisa. Tapi kan itu mobilnya mbak Gigi," jawab Dimas lagi.
"Lha, terus kamu yang suruh Mbak Gigi nyetir?" tanya karyawan lagi.
"Enggak, itu keinginan Mbak Gigi sendiri. Karena mbak Gigi bisa, jadi katanya 'ya udah biar saya aja' gitu," jelasnya.
Namun bukan itu saja, ternyata Dimas juga membuat Nagita kesal karena harus menunggunya bersiap.
"Mbak Gigi nungguin Dimas, gila lu jahat banget Dim. Udah lama, bikin Mbak Gigi nunggu," sindir karyawan Rans.
"Lama lu ya!" seru Nagita sembari memacu mobilnya dengan cepat.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
"Pakai safety belt Dim. Lu kira ini angkot, sorry banget ya ini bukan angkot," tambahnya.
Dimas lantas meminta maaf dan memakai sabuk pengaman hingga mereka sampai di lokasi acara.
Tabiat Asli Dimas
Beberapa waktu lalu tabiat asli Dimas sempat terungkap.
Dilansir dari Sosok.id, belakangan sikap mantan pedagang bakso keliling itu dikupas oleh orang terdekat yang berada di lingkup kerjanya.
Dikutip dari YouTube POWERRANSGERS, sikap Dimas saat tak tersorot kamera diurai oleh Hani, manajernya.
Rupanya, sikap Dimas baik di depan maupun di belakang kamera tak berubah.
Pemuda itu tetap ramah dan sopan kepada setiap orang yang ditemuinya.
"Orangnya tuh baik, baik terus soleh," ujar Hani, dilansir via GridHits.ID.
Hani menuturkan, bahkan di waktu sesempit apa pun, Dimas tidak akan melalaikan kewajibannya untuk beribadah.
"Kalo gua nemenin dia ke lokasi syuting dia nggak pernah ninggalin (salat), kalo udah waktunya solat, mau di-breafing itu dia salat dulu," sambungnya.
Hani pun mengaku kaget saat mengingat pertemuan pertamanya dengan Dimas Ramadhan.
"Kalo gua pribadi, awal kenal ama Dimas, gua cukup kaget sih, karena ternyata dia doyan baca buku," ungkapnya.
Terlebih Dimas bersikap menyenangkan kepada setiap orang.
"Satu lagi, dia (Dimas) ramah sama semua orang," ujar Hani.
"Itu kesamaan sama Aa (Raffi)," sambung Abrar.
Kendati kepada orang yang lebih tua, Dimas akan menunjukkan rasa hormatnya.
"Tapi gak berlaku untuk senior, siapa pun yang dia lihat dia sapa," sambung Hani.
Menurut orang-orang yang kini bekerja di sekitarnya, pribadi seperti Dimas bukanlah hal yang dibentuk secara instan.
"Itu karakter yang bukan dibuat kemaren sore," timpal Midun.
Diberitakan Sosok.ID sebelumnya, Dimas Ramadhan adalah pribadi yang terbuka saat diajak berdiskusi tentang pekerjaan.
Hal itu disampaikan oleh Hani dalam tayangan yang sama.
"Kalau di briefing sama siapapun, sama tim TV, ekspresinya biasa aja, tapi ternyata begitu diskekskusi itu dia cepat nangkepnya," kata Hani.
"Gue merinding lho dengernya, sumpah," celetuk Abrar.
"Beneran, Pak," Hani seolah menegaskan.
"Dimas itu punya attitude baik, diajak diskusi juga itu yang penting kan, oke, diajak komunikasi juga enak," tuntasnya.