SajianSedap.com – Ketan adalah salah satu hidangan lezat yang banyak digemari.
Kita juga sering melihat ketan dalam makanan sehari-hari.
Sebut saja ketan dan serundeng, bubur ketan, atau ketan durian.
Makanan apapun yang ditambah ketan terasa makin lezat.
Namun sayangnya ketan bisa menaikkan gula darah.
Tentu penikmat ketan terkadang was-was dengan hal ini.
Tapi sekarang Anda tak perlu khawatir.
Jika ketan diolah seperti ini nggak akan membuat gula darah melonjak tinggi.
Mau tahu caranya seperti apa?
Baca Juga: Resep Ketan Bubuk Ebi Kedelai, Menu Sarapan Tradisional Ini Bikin Perut Kenyang Lebih Lama
Cara Mengolah Ketan Agar Gula Darah Tidak Tinggi
Kalau Anda ingin mengolah ketan agar gula darah tidak naik, Anda perlu cara khusus lho.
Cara ini juga bisa Anda praktekkan di rumah.
Dilansir dari Organic Facts, Anda bisa menambahkan garam ke dalam ketan.
Pertama rendam ketan di dalam air selama 3-4 jam.
Setelah itu taburkan ½ sdt garam ke dalam ketan.
Panaskan ketan hingga mendidih pada api besar.
Jika sudah mendidih, turunkan api menjadi api sedang.
Masak lagi selama 10 menit.
Jika sudah dimasak, jangan sekali-kali mengaduk ketan ya.
Hal ini akan merusak tekstur.
Biarkan ketan dimasak sampai semua airnya terserap.
Kalau sudah terserap semua, ketan sudah siap dinikmati.
Gampang kan?
Manfaat Ketan
1. Menjaga kesehatan jantung
Anda punya kadar kolesterol yang tinggi?
Mulai sekarang Anda bisa rajin mengonsumsi ketan.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Ketan sangat baik untuk kesehatan jantung.
Selain itu, ketan juga dapat menurunkan tekanan darah tinggi dan masalah obesitas.
2. Menguatkan tulang
Semakin bertambahnya usia, kepadatan tulang akan semakin berkurang.
Namun ada juga yang mengalaminya walau di usia muda.
Karena itu, menjaga kesehatan tulang sangatlah penting.
Ketan ternyata dapat dikonsumsi untuk menguatkan tulang.
Selain itu, ketan juga dapat menurunkan risiko osteoporosis atau pengeroposan tulang.
Jadi Anda bisa rutin makan ketan setiap hari mulai dari sekarang.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
3. Mencegah penyakit kronis
Sekarang ini sudah banyak sekali penyakit kronis yang ada di sekitar kita.
Tentunya hal ini membuat kita was-was.
Penyakit kronis tentunya juga dapat dicegah.
Salah satunya dengan rutin mengonsumsi ketan.
Ketan mengandung selenium dan berbagai vitamin yang berperan sebagai antioksidan.
Sase Lovers pasti tahu kalau antioksidan sangat baik untuk mencegah penyakit kronis seperti kanker.
Karena itu, Anda disarankan untuk rutin makan ketan setiap hari.
Semoga sehat selalu Sase Lovers.
Artikel ini pernah tayang di Organic Facts dengan judul 6 Proven Benefits Of Sticky Rice (Glutinous Rice)
Baca Juga: Resep Hunkwe Tape Ketan, Camilan yang Wajib Hadir Untuk Di Siang Hari