SajianSedap.com – Semua wanita pasti pernah mengalami keputihan.
Bahkan ada yang tiap bulan mengalami keputihan.
Keputihan memang tidak bisa dihindari.
Meskipun bisa sembuh sendiri, tapi keputihan akan sangat menganggu.
Rasa gatal dan bau yang amis saat keputihan pasti membuat Anda tak nyaman.
Kalau sudah begini, Anda harus menuntaskannya.
Cara mengatasinya ternyata bisa dengan bahan alami lho.
Cukup pakai saja 1 bahan murah meriah ini.
Mau tahu apa bahannya?
Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights
Ketumbar untuk Mengatasi Keputihan
Anda pasti nggak asing dengan bahan dapur ini.
Ketumbar juga sering dijadikan bumbu untuk memasak.
Sase Lovers pasti punya stok ketumbar di dapur.
Manfaat ketumbar nggak hanya untuk menyedapkan masakan saja lho.
Anda bisa menggunakannya sebagai obat alami.
Salah satunya untuk mengatasi keputihan.
Keputihan bisa berkurang dengan ketumbar, lo.
Bumbu dapur ini punya khasiat ampuh mengatasi keputihan.
Caranya kita harus merendam biji ketumbar terlebih dahulu.
Minum air rendaman ketumbar di pagi hari.
Lakukan secara rutin sampai keputihan berkurang hingga hilang.
Selain ketumbar, Anda bisa memanfaatkan bahan ini untuk menyembuhkan keputihan.
Bahan Lain untuk Menyembuhkan Keputihan
1. Daun jambu
Tidak hanya memakai bumbu dapur, menghilangkan keputiha bisa memakai tumbuhan.
Daun jambu biji juga ampuh mengatasi keputihan.
Kita hanya perlu merebus daun jambu biji.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Setelah itu, minum rebusan itu sebanyak 2 kali dalam sehari.
Keputihan nggak akan datang lagi deh.
2. Indian gooseberry
Indian gooseberry biasanya dikenal dengan buah malaka.
Buah ini bisa mengatasi keputihan.
Buah ini mengandung vitamin C dan nutrisi lainnya.
Nah, selain menghilangkan keputihan makan buah ini juga menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Itu dia bahan yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi keputihan.
Semoga bermanfaat ya Sase Lovers.
Artikel ini pernah tayang di Nova dengan judul Cara Menghilangkan Keputihan, Ternyata Bisa Pakai Ketumbar di Dapur!