SajianSedap.com - Selama ini, banyak orang hanya menjadikan garam sebagai bumbu dapur. Padahal lebih dari pada itu, garam punya banyak sekali manfaat untuk manusia.Salah satunya adalah bagaimana garam sejak lama dijadikan obat oleh nenek moyang kita, lo.Sebut saja misalnya obat sariawan.Selain itu, garam ternyata juga punya manfaat lebih jika ditaburkan di depan pintu dan jendela.Ya, garam di depan pintu dan jendela ini bisa mendatangkan manfaat yang tak disangka bagi keluarga.Bahkan banyak yang ketagihan begitu merasakan efeknya.Penasaran? Langsung saja kita baca keseluruhan artikel untuk mendapatkan manfaatnya ya.
Manfaat Garam Tidak banyak yang tahu kalau manfaat garam juga bisa membersihkan banyak benda-benda di rumah.Termasuk bisa mengatasi saluran air yang tersumbat.Berbagai noda di baju juga bisa bersih dengan menggunakan garam.Selain itu, garam juga pas banget digunakan untuk mengusir semut.Ya, dilansir dari tasteofhome.com, garam ternyata tidak disukai semut.Cara penggunaannya pun gampang banget.Caranya tinggal taburkan garam di ambang jendela, pintu, dan di mana pun Anda pikir semut mungkin menyelinap masuk.Diamkan beberapa saat dan dijamin efeknya bisa bikin semut ogah masuk ke rumah.
Cobain sekarang supaya bisa rasakan hasilnya sendiri.Selain untuk mengusir semut, berikut ini beberapa manfaat garam dalam kehidupan sehari-hari.1. Membersihkan saluran pembuangan dapurTidak banyak yang menyangka jika garam bisa membantu mengatasi masalah saluran air yang mampet.Tuangkan campuran garam dan air panas ke wastafel dapur untuk menghilangkan bau dan mencegah penumpukan lemak.2. Menyegarkan teko kopiGaram juga bisa membersihkan teko kopi Anda di rumah.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Tambahkan secangkir es serut, satu sendok makan air dan beberapa sendok teh garam kasar ke dalam teko kopi kaca suhu kamar.Aduk dan bilas. Garam menjelajahi bagian bawah panci sementara es membantu mengaduknya untuk scrub yang lebih baik.3. Membersihkan lemari esCampurkan air garam dan soda untuk pembersih lemari es bebas bahan kimia.4. Mencerahkan bajuCelupkan kain lap ke dalam larutan air asin yang kuat, peras dan gosok dengan cepat karpet dan gorden pudar untuk mencerahkan warna.5. Menghilangkan noda darahNoda darah pun bisa diatasi dengan garam.Rendam kain bernoda dalam air asin dingin, lalu cuci dengan air sabun hangat. Rebus setelahnya.
6. Menghilangkan jamurBasahi noda jamur dengan campuran garam dan jus lemon.Letakkan kain di tempat yang cerah untuk pemutihan, lalu bilas dan keringkan.7. Singkirkan noda keringatEmpat sendok makan garam yang ditambahkan ke satu liter air panas membuat penghilang noda keringat yang sempurna.Cara Atasi WC Mampet Pakai GaramTernyata ada cara yang mudah sekali untuk mengatasi WC mampet tanpa perlu memanggil tukang.Ya, memanggil tukang mungkin menjadi salah satu cara yang langsung terpikirkan untuk mengatasi wc mampet.Tapi, sebenarnya ada cara mudah lainnya yang bisa dilakukan secara mandiri di rumah untuk mengatasi wc mampet lo.
Cara tersebut cukup menggunakan garam.Garam batu ternyata sangat berfungsi untuk mengatasi wc mampet di rumah.Tak perlu bahan lain yang merepotkan, Anda cukup menyiapkan garam batu dan air panas saja untuk mengatasi wc mampet secara mandiri di rumah.Langkah pertama, Anda perlu memeriksa kondisi wc terlebih dahulu.Pastikan air di wc tidak terlalu penuh ataupun meluap.Kalau saat ini kondisi air di dalam wc sedang penuh, tunggu hingga surut terlebih dahulu.Kalau sudah surut, Anda bisa panaskan 1 liter air hingga mendidih.Setelah 1 liter air mendidih, siapkan 500 mg garam batu.Tuangkan 500 gr garam batu tersebut ke dalam wc.Kemudian, tuangkan juga 1 liter air mendidih tersebut ke dalam wc.Diamkan selama 8 jam atau semalaman.Masalah WC mampet sudah terselesaikan dan bisa digunakan kembali keesokan harinya.