SajianSedap.com – Siapa sih yang nggak kenal dengan sayuran ini.
Semua orang pasti tidak asing dengan kangkung.
Kangkung memang dikenal sebagai sayuran yang banyak digemari orang Indonesia.
Bagaimana tidak, kangkung sangat mudah ditemui.
Di pasar, tukang sayur, sampai swalayan, semuanya menyediakan kangkung.
Selain itu, sayuran ini juga sangat terjangkau dan gampang dimasak.
Kita bisa menemui masakan olahan kangkung dimanapun.
Namun sayangnya ketika kita menyimpannya, kangkung seringkali jadi layu.
Tentu kalau sudah layu jadi nggak enak lagi kalau dimasak.
Biar nggak layu ketika disimpan, Anda bisa menggunakan cara berikut ini.
Dijamin bakal masih segar sampai berminggu-minggu lho.
Ingin tahu caranya?
1. Dibungkus Tisu
Setelah membelinya, kita akan menyimpan kangkung begitu saja.
Biasanya kita akan menyimpannya di luar atau di dalam kantong plastik.
Meskipun terlihat normal, tapi cara ini salah lho.
Tentunya ini akan berpengaruh pada tekstur kangkung ketika dimasak.
Kangkung yang tidak dibungkus tisu akan terlalu lembap.
Akhirnya malah jadi terlalu lembek dan mudah busuk.
Anda bisa membungkusnya dengan tisu dapur terlebih dahulu.
Pastikan semua bagian kangkung terbungkus dengan benar ya.
Setelah itu baru letakkan di dalam kantong plastik atau wadah tertutup.
Tisu berguna untuk menjaga kelembapan namun tidak terlalu lembap.
Baca Juga: Resep Kangkung Teri Rica-Rica, Menu Harian Sedap Untuk Teman Menyantap Nasi Hangat
2. Letakkan Batang Kangkung dalam Air
Nah cara ini bisa dibilang cukup unik.
Kangkung memang sebenarnya tanaman yang tumbu di air.
Karena itu, Anda bisa menjaga kesegarannya walaupun setelah dipetik.
Caranya sangat mudah.
Siapkan botol bekas dan isi dengan air hingga setengah penuh.
Masukkan sisa kangkung yang masih belum dimasak ke dalam botol.
Namun pastikan jangan ada daun yang terendam ya.
Daun yang terendam malah akan mudah busuk.
Menyimpan kangkung di dalam botol berisikan air bisa membuatnya tetap segar hingga beberapa hari kedepan.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
3. Jangan Dicuci
Saat akan menyimpannya, kita sering mencucinya terlebih dahulu.
Kita berpikir biar kangkung bersih dan tidak perlu mencucinya dulu.
Tapi ternyata cara ini salah lho.
Mencuci sayuran ini malah bikin cepat layu.
Kangkung akan menjadi sangat lembap dengan adanya sisa air.
Ditambah suhu kulkas juga akan membuatnya makin cepat layu.
Karena itu jangan dicuci lagi ya.
Biarkan kangkung begitu saja ketika akan disimpan.
Semoga membantu ya.
Artikel ini pernah tayang di Tribun Batam dengan judul Begini Cara Simpan Kangkung yang Benar Agar Tetap Segar