Cara Mengecilkan Pori-pori di Wajah Secara Alami
Pori-pori besar meningkatkan risiko menumpuknya minyak dan jenis kotoran lain.
Hal itulah yang membuat Anda rentan mengalami berbagai macam masalah kulit, seperti komedo atau jerawat.
Supaya kondisi kesehatan kulit tak semakin parah, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan.
Pertama, jaga kebersihan kulit dan usahakan untuk berhenti merokok.
Kedua, ukuran pori-pori bisa diperkecil dengan bahan-bahan alami, misalnya campuran timun dengan lemon.
Timun dan bahan alami lainnya bisa Anda manfaatkan sebagai cara mengecilkan pori-pori.
Tingginya kandungan air dalam timun membuat bahan alami ini cocok mengecilkan pori-pori kulit.
Apalagi bagi Anda yang memiliki tipe kulit berminyak.
Selain itu, antioksidan dalam timun efektif mencegah tanda-tanda penuaan yang muncul di kulit.
Pertama, tumbuk empat hingga lima iris timun dalam 2 sdm air perasan lemon hingga berbentuk pasta.