Bantu Pendidikan Anak-anak di Pedalaman, KFC Indonesia Serahkan Donasi Kepada Yayasan 1000 Guru

By Raka, Jumat, 23 September 2022 | 13:45 WIB
Justinus D. Juwono, Direktur PT Fast Food Indonesia, Tbk menyerahkan Donasi kepada Yayasan 1000Guru yang akan digunakan untuk membantu pendidikan anak-anak pedalaman di Indonesia melalui pemberian sarapan bergizi dalam program Smart Centre. (KFC Indonesia)

SajianSedap.com - Siapa yang tak kenal dengan KFC.

Masyarakat Indonesia pasti sudah pernah mencicipi kenikmatan dalam setiap olahan daging ayam dari KFC.

Tak hanya menghadirkan produk olahan ayam terbaik, KFC juga memperhatikan pendidikan Indonesia.

Terutama bagi daerah di Indonesia yang masih tertinggal.

Melihat kondisi tersebut, KFC Indonesia turut memberikan bantuan untuk dunia pendidikan dan guru di Indonesia.

Pada hari Rabu (21/9) lalu, PT Fast Food Indonesia, Tbk, pemegang waralaba KFC di Indonesia, secara resmi menyerahkan donasi kepada Yayasan 1000 Guru.

Donasi ini akan digunakan untuk membantu pendidikan anak-anak pedalaman di Indonesia melalui pemberian sarapan bergizi dalam program Smart Centre.

Donasi tersebut merupakan hasil dari program Bucket For Given, Bucket For Good, yang dijalankan KFC Indonesia untuk merayakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, pada 16-17 Agustus 2022.

Selama dua hari, terkumpul dana lebih dari Rp 150 juta.

Baca Juga: Gerai KFC Jalan Panjang Resmikan SPKLU dan PLTS, Bentuk Kerjasama PT Fast Food Indonesia, Tbk. dan PT Agra Surya Energy