SajianSedap.com - Anda tahu apa saja ciri hamil muda yang tidak disadari?
Sering sekali ciri hamil muda yang tidak disadari ini muncul begitu saja.
Karena itu Sase Lovers harus tahu ciri hamil muda yang tidak disadari.
Tentu saja akan bermanfaat untuk berjaga-jaga.
Karena ciri hamil tiap orangnya bisa berbeda-beda lho.
Ingin tahu apa saja ciri hamil muda yang tidak disadari?
Ciri Hamil Muda yang Tidak Disadari
1. Sering pipis
Anda sering pipis beberapa hari ini?
Bisa jadi ini pertanda hamil muda lho.
Bagaimana bisa hamil dan sering pipis?
Ternyata ada kaitannya lho.
Baca Juga: Cara Tidak Hamil Alami dengan Makanan, Cukup Konsumsi 3 Buah Murah Ini
Selang 2-3 minggu setelah pembuahan, ibu hamil biasanya bakal sering kencing.
Kondisi ini dipengaruhi perubahan hormon kehamilan HCG yang meningkatkan aliran darah ke ginjal.
2. Keputihan meningkat
Biasanya keputihan sering dikaitkan dengan akan menstruasi.
Tapi ternyata keputihan bisa jadi pertanda hamil lho.
Ibu hamil muda biasanya juga mendapati keputihan lebih banyak dibandingkan biasanya.
Keputihan ciri-ciri hamil ini biasanya encer, warnanya keputihan atau bening, dan tidak berbau tak sedap.
3. Sering pusing
Dilansir dari WebMD, perubahan hormon di awal kehamilan membuat pembuluh darah melebar dan juga akan menurunkan kadar gula darah serta tekanan darah.
Dampaknya, ibu hamil muda sering pusing atau sakit kepala.
4. Hidung tersumbat
Bukan hanya pilek saja, hidung tersumbat bisa jadi ciri hamil lho.
Wah bagaimana bisa?
Dilansir dari MayoClinic, peningkatan kadar hormon dan darah dapat menyebabkan selaput lendir di hidung membengkak, kering, dan gampang mimisan.
Kondisi ini juga menyebabkan hidung tersumbat dan pilek.
5. Mudah lelah
Ciri-ciri hamil muda yang khas lainnya yakni mudah lelah.
Di awal kehamilan, calon ibu bakal sering merasa lelah meskipun tidak banyak beraktivitas dan sudah cukup istirahat.
Kondisi ini dipengaruhi alokasi energi yang sebagian besar dialihkan untuk membangun plasenta.
Jadi Anda perlu cek kandungan kalau sudah gampang lelah.
Bisa jadi ini pertanda hamil muda.
Baca Juga: BERITA POPULER : Cara Alami Menghilangkan Kaki Pecah-pecah Sampai Cara Tidak Hamil Tanpa Kondom
6. Suhu basal naik
Ketika bangun tidur, tubuh akan cenderung dingin atau normal.
Namun bagaimana kalau suhu tubuh malah meningkat?
Ini menjadi ciri-ciri hamil muda selanjutnya.
Dilansir dari Whattoexpect, di awal kehamilan, suhu basal tubuh ibu hamil akan naik sekitar satu derajat Celsius.
Untuk diketahui, suhu basal adalah suhu tubuh saat baru bangun tidur di kasur pada pagi hari dan belum beraktivitas sama sekali.
7. Sensitif dengan bau
Beberapa makanan dan barang mempunyai bau yang cukup menyengat.
Namun ibu hamil akan lebih sensitif dengan bau-bau ini lho.
Indra penciuman ibu hamil muda biasanya juga lebih sensitif dibandingkan sebelum hamil.
Jadi, banyak wanita yang hamil muda lebih peka dan risih terhadap bau yang tidak bikin nyaman dan kerap membuat wanita tidak doyan makanan atau minuman tertentu.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 15 Ciri-ciri Hamil Muda, Tak Hanya Telat Haid
Baca Juga: Tidak Hamil Tanpa Kondom Memang Bisa? Ini Cara Hubungan Intim yang 'Aman' Tanpa Perlu Kontrasepsi