Kondisi ini dapat berkurang atau menjadi lebih terkontrol setelah masa remaja.
Ciri khas dari sindrom Tourette adalah terjadinya "Tic".
Terdapat dua jenis tipe tic, yaitu motor dan vokal.
Motor: tic motorik adalah gerakan tubuh, seperti berkedip, mengangkat bahu, atau menyentak lengan, sementara vokal: suara yang dibuat seseorang dengan suaranya, seperti bersenandung, berdeham, atau meneriakkan kata dan frasa.
Tic vokal dibagi menjadi dua: sederhana: berdeham, mengendus, atau merengut serta kompleks: memanggil seseorang, mengulangi kata-kata orang lain (echolalia), atau menyumpah serapah (coprolalia).
Selain itu, tic dapat: bersifat variatif dari segi frekuensi dan tingkat keparahan memburuk saat penderita sakit, stres, cemas, lelah, atau bersemangat terjadi saat tidur berubah seiring waktu memburuk pada awal masa remaja.
Tentu siapa saj bisa mengalami sindrom tourette ini.
Selain Tora Sudiro, penyanyi kenamaan Amerika Serikat Billie Ellish rupanya juga mengidap sindrim ini.
Penyanyi Amerika Billie Eilish berbicara kepada para penggemarnya bahwa ia telah berjuang menghadapi sindrom tourette sejak dia masih kecil.
Bahkan pemain legenda David Beckham,s alah satu pemain sepak bola Manchester United paling terkenal ini juga telah selama bertahun-tahun mengidap sindrom tourette dan OCD (gangguan obsesif-kompulsif).Tentu utnuk mengetahui seseorang terkena sindrom tourette diperlukan pemeriksaan menyeluruh.
Anda tidak bisa mendiagnosa sendiri penyakit ini.
Baca Juga: Alhamdulillah Gak Hilang, Cara Memindahkan Nomor Kontak ke HP Baru Begini, Jangan Panik Dulu!