3. Gunakan campuran garam dan lemon
Jika penggunaan garam saja dirasa tidak cukup, maka kamu dapat mencampurnya dengan lemon.
Kedua bahan ini bisa menghilangkan bau di talenan kayu walau tak didiamkan semalaman.
Langkah membersihkannya cukup simpel dan praktis.
Kamu hanya perlu menaburi garam kasar di permukaan talenan lalu gosok menggunakan lemon yang sudah dipotong. Saat menggosok, lemon bisa sambil diperas agar keluar airnya.
Kemudian, diamkan selama lima menit lalu gosok sikat pencuci piring.
Jika dirasa sudah bersih dan tidak bau, talenan dapat lansgung dibilas dengan dengan air bersih dan lap menggunakan spons basah.
Selanjutnya, tiriskan lalu keringkan agar tidak berjamur saat disimpan.
Itulah beberapa opsi yang bisa dilakukan untuk mengatasi talenan bau.
Pemakaian Talenan Kayu Perlu Diperhatikan
Alat masak ini bisa menjadi berbahaya apabila Anda tidak rutin membersihkannya. Pastikan selalu bersih agar tidak mengkontaminasi bakteri.
Kontaminasi silang umumnya terjadi ketika Anda menggunakan talenan yang sama untuk memotong bahan makanan basah (daging-dagingan) dan bahan makanan kering (sayuran dan bawang-bawangan).
Keadaan ini akan diperparah ketika talenan Anda sudah terkikis karena pertumbuhan bakteri akan semakin pesat.
Oleh karenanya, sediakan dua buah talenan untuk memotong bahan-bahan makanan atau minimal gunakan dua sisi yang berbeda dari satu talenan untuk mengurangi risiko kontaminasi.
Tak kalah penting, rutin bersihkan dan ganti talenan apabila sudah rusak.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Hilangkan Bau Daging di Talenan Kayu, Bisa Pakai Garam Kasar