Tips Membuat Kentang Goreng ala Rumahan yang Renyah Ala Resto, Pakai Trik yang Ala Chef Ini Biar Berhasil

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Jumat, 16 Desember 2022 | 11:15 WIB
Kentang goreng yang renyah seperti di resto dan cafe bisa dibuat sendiri di rumah (HealthifyMe)

SajianSedap.comKentang goreng menjadi camilan favorit banyak orang.

Bagaimana tidak, kentang goreng sangatlah praktis dan sudah pasti enak.

Apalagi jika kentang goreng disajikan hangat bersama cocolan seperti saos atau mayones.

Sekarang Sase Lovers juga nggak perlu repot membeli kentang goreng di minimarket dulu.

Kentang goreng bisa dibuat sendiri dengan bahan kentang yang ada di pasar lho.

Caranya juga sangat mudah dan bisa dibuat sendiri di rumah.

Tips Membuat Kentang Goreng ala Rumahan

1. Pilih jenis kentang Russet

Di Indonesia, banyak sekali jenis kentang yang bisa dipilih.

Sebaiknya, Anda memilih jenis kentang Russet.

Kentang ini biasanya berbentuk lonjong dan berwarna kuning.

Jenis ini punya kandungan tepung yang cukup tinggi dan lebih sedikit air.

Baca Juga: Resep Kentang Goreng Keju BBQ, Modifikasi Kentang Dengan Rasa Nikmat Untuk Camilan Sore Hari

Tips membuat kentang goreng renyah adalah dengan memilih jenis kentang yang tepat

Kentang ini biasa kita temui di pasar, swalayan, maupun supermarket.

Intinya semakin sedikit kandungan airnya, kentang akan semakin renyah dan enak jika digoreng.

Jadi jangan salah pilih jenisnya ya karena ini sangat menentukan.

2. Potong dengan tepat

Untuk membuat kentang goreng, sebaiknya gunakan alat untuk memotong.

Alat ini biasanya berbentuk sejenis parutan yang cukup besar.

Namun jika tidak ada, Anda bisa memotongnya secara manual.

Potongnya dengan bentuk memanjang seperti kentang goreng pada umumnya.

Pastikan ketebalannya hampir sama ya.

Tujuannya agar kentang yang dimasak matang dalam waktu yang bersamaan.

Baca Juga: Cara Membuat Kentang Goreng Renyah dan Gak Lembek, Antigagal Kalau Pakai Tips Ini

Untuk kulit luarnya, Anda bisa mengupasnya terlebih dahulu atau tidak.

Ini tergantung dengan selera masing-masing ya.

3. Cuci dengan air dingin

Setelah dipotong, siapkan air dingin.

Pastikan air benar-benar dingin ya.

Anda bisa memakai air dingin dari kulkas atau air yang dicampur es.

Kenapa harus air dingin?

Air dingin akan membuat kentang mengeluarkan sari patinya.

Sari pati kentang ini yang membuatnya menjadi lembek dan tidak renyah ketika digoreng.

Jadi Anda harus mencucinya dengan air dingin sambil sesekali diremas-remas ya.

Kalau sudah bersih, Anda bisa memindahkannya ke dalam baskom berisi air bersih.

Baca Juga: Resep Kentang Wafel Barbeque, Modifikasi Kentang Goreng Untuk Camilan Fancy Siang Ini

4. Dinginkan dalam kulkas

Sebelum membuat kentang goreng, ada baiknya Anda mendiamkannya di kulkas terlebih dahulu.

Diamkan dalam kulkas minimal 6 jam ya.

Akan lebih baik lagi jika didiamkan semalaman.

Proses pendinginan akan membuat kentang menjadi lebih renyah.

Anda bisa mencobanya dulu lho sebelum digoreng.

Ketika dipatahkan, kentang akan terasa lebih kaku daripada sebelum didinginkan.

5. Persiapan memasak

Jika sudah didinginkan, Anda bisa mengeringkannya terlebih dahulu.

Air yang tersisa harus dikeringkan karena kalau tidak bisa bikin kentang tidak matang merata.

Selain itu, air yang bercampur minyak panas justru akan membuat percikan.

Baca Juga: Wah, Ketemu Juga Cara Bikin Kentang Goreng yang Tetap Renyah Walau Sudah Dingin, Persis Buatan McD

Jadi keringkan kentang dengan tisu dapur sampai benar-benar kering ya.

Selanjutnya, goreng kentang dalam suhu yang sangat panas yaitu sekitar 375-400 derajat Fahrenheit.

Goreng selama 3-5 menit, angkat, dan tiriskan.

Jika sudah dingin, Anda bisa menggorengnya lagi.

Menggoreng 2 kali akan membuat kentang menjadi lebih renyah.

Goreng lagi dengan suhu 350-375 derajat Fahrenheit sampai berwarna kecoklatan.

Setelah itu, tiriskan lalu tambahkan garam.

Gampang banget, kan?

Sekarang Anda bisa membuatnya di rumah.

Selamat mencoba ya.

Artikel ini disadur dari Youtube Epicurious dengan judul The Best Way to Make French Fries at Home (Restaurant Quality) | Epicurious

Baca Juga: Dapat Bocoran dari Pemilik Katering, Sambal Kentang Goreng Biar Tak Keriput Perlu Pakai Trik ini, Seisi Rumah Pasti Ketagihan