4. Tumpukan Sampah
Coba Anda periksa seluruh ruangan dan lingkungan sekitar rumah. Apakah ada tumpukan sampah?
Ketika kita membiarkan sampah menumpuk, ini akan menimbulkan bau tidak sedap yang disukai nyamuk.
Jika sudah begitu, maka nyamuk akan menempati tumpukan sampah itu untuk berkembang biak.
Oleh karena itu, jangan lupa untuk membuang sampah setiap hari agar tidak mengundang nyamuk untuk datang, ya.
5. Genangan Air
Hal terakhir yang dapat jadi penyebab banyak nyamuk di area rumah adalah adanya genangan air.
Ini karena genangan air adalah tempat sempurna untuk jentik-jentik nyamuk berkembang.
Untuk itu, coba bersihkan rumah dari sampah-sampah yang bisa menimbulkan genangan air meski ketinggiannya hanya 1-2 sentimeter.
Kalau Anda ingin meninggalkan rumah dalam waktu yang cukup lama, jangan lupa untuk kosongkan air yang ada di bak kamar mandi, ya.
Nah, itulah lima hal yang menyebabkan banyak nyamuk di area rumah kita.
Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk Saselovers, ya.
Baca Juga: Trik Membasmi Nyamuk Hingga Sarangnya dari Pekarangan Rumah Sampai Tuntas, Salah Satunya Pakai Lilin
Artikel ini telah tayang di Bobo.id dengan judul, Jarang Disadari, Ternyata 5 Hal Ini Jadi Penyebab Banyak Nyamuk di Rumah, Salah Satunya Tumpukan Barang