Trik Membersihkan Lantai Keramik Kamar Mandi yang Berkerak dan Menghitam, Cukup Modal 1 Bahan dari Kulkas

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 4 Februari 2023 | 17:15 WIB
Cara membersihkan lantai kamar mandi yang berkerak dan menghitam. (Kompas)

SajianSedap.com - Menjaga kebersihan kamar mandi adalah hal dasar yang perlu diterapkan di rumah.

Ini sama halnya dengan menyikat gigi, sebab kamar mandi bisa menjadi sumber masalah yang dapat berdampak pada kesehatan.

Misalnya saja penumpukan kotoran menjadi kerak di permukaan kamar mandi.

Kerak ini bisa menjadi sarang tumbuhnya bakteri dan kuman yang berbahaya bagi kesehatan.

Sehingga penting untuk rutin membersihkan kamar mandi dan selalu menjaga kebersihannya.

Namun jika Anda sudah mengalami kekacauan tersebut, jangan ambil pusing dulu.

Sebab ada cara mudah membersihkan permukaan kamar mandi yang berkerak karena penumpukan kotoran.

Berikut ini khusus dibahas cara membersihkan lantai keramik kamar mandi yang berkerak dan mennghitam.

Yuk simak untuk Anda coba lakukan sendiri di rumah.

Trik Membersihkan Lantai Keramik Kamar Mandi yang Berkerak dan Menghitam

Untuk membersihkan kamar mandi, selain dengan produk pembersih yang dijual di pasaran, Anda juga bisa menggunakan bahan-bahan di dapur untuk membersihkan keramik kamar mandi.

Salah satunya dengan menggunakan lemon. Dikutip dari Real Homes, berikut cara membersihkan keramik kamar mandi dan beberapa hal yang harus Anda perhatikan.

Baca Juga: Tak Perlu Pembersih Mahal, Lantai Kamar Mandi Berkerak Bisa Kinclong Cukup Digosok dengan Campuran 2 Bahan Dapur Ini

Sebelum Anda membersihkan keramik kamar mandi, penting untuk memeriksa jenis keramik yang akan dibersihkan.

Ini untuk memastikan tidak terjadi kerusakan saat pembersihan.

Bahan keramik dan porselen mudah dibersihkan dengan sebagian besar produk dan larutan pembersih.

Namun, bahan marmer dapat rusak oleh asam seperti lemon dan cuka, serta kain pembersih abrasif, jadi Anda harus berhati-hati dengan jenis pembersih yang digunakan.

Jika Anda membersihkan keramik kamar mandi, sebaiknya gunakan air panas selama beberapa menit sebelum mulai membersihkan untuk membuka pori-pori bahan tertentu.

Dengan begitu, Anda bisa menjangkau lebih banyak kotoran dan mendapatkan hasil akhir yang lebih bersih.

Bersihkan lumut, kerak, atau kotoran sebelum membersihkan keramik.

Jika Anda menggunakan bahan kimia pembersih yang lebih berat, selalu buka jendela atau pintu meminimalkan udara kotor dari bahan kimia.

Lemon adalah produk pembersih keramik kamar mandi yang sangat baik karena sifat asam alaminya.

Isi botol semprotan dengan air perasan lemon dan semprotkan ke keramik sebelum menyeka bersih dengan kain atau spons basah.

Anda juga bisa langsung merendam kain ke dalam air perasan lemon sebelum menyeka keramik, lalu bilas dengan air hangat.

Baca Juga: Trik Jitu Menghilangkan Bau Pesing di Lantai Kamar Mandi, Cukup Taburkan Bahan Dapur Ini

Cara untuk Meminimalisir Kelembapan di Kamar Mandi

Kelembapan di kamar mandi harus diminimalisir untuk mencegah pertumbuhan jamur dan lumut yang mengganggu estetika dan kesehatan.

Bagi Anda yang mendesain kamar mandi dengan adanya jendela, ini menjadi langkah awal mencegah tingginya kelembaban di kamar mandi.

Namun jika tidak ada jendela di kamar mandi, kamu memerlukan exhaust fan atau kipas exhaust untuk ventilasi.

Exhaust fan berfungsi untuk menarik keluar udara di kamar mandi yang mengandung kelembapan dan juga bau.

Terdapat beberapa pilihan exhaust fan yang bisa kamu pilih untuk kamar mandimu, baik dipasang di dinding atau plafon.

Selain itu, untuk benar-benar meminimalisir kelembapan di kamar mandi, kamu bisa mengandalkan beberapa tanaman hias yang mampu menyerap kelembapan.

Azalea, pakis Boston, peace lily, lili Paris, hingga tillandsia ada beberapa tanaman yang memiliki kemampuan untuk menyerap kelembapan sekaligus mempercantik ruang di kamar mandi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Membersihkan Keramik Kamar Mandi dengan Lemon, Cuka, dan Soda Kue

Baca Juga: Trik Jitu Menghilangkan Bau Pesing di Lantai Kamar Mandi, Cukup Taburkan Bahan Dapur Ini