Resep Nasi Kukus Gurih Pedas, Inspirasi Menu Sarapan Seru yang Tak Mungkin Bisa Ditolak

By Dwi, Rabu, 8 Maret 2023 | 20:00 WIB
Resep Nasi Kukus Gurih Pedas Enak Dan Mudah Dibuat Untuk Inspirasi Menu Sarapan Seru Besok (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Kukus Gurih Pedas ini hadir dengan cita rasa super sedap, membuat kita tak bakal bisa menolaknya jika disajikan.

Hadir dengan tambahan daging ayam dan cita rasa yang sedikit pedas, membuat menu tradisional satu ini jadi menu favorit keluarga!

Mari, contek menu sarapan spesial ini saja agar kita tidak perlu bingung mau menghadirkan hidangan apa untuk disantap esok hari.

Waktu: 45 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:500 gram nasi putih2 buah paha ayam, buang tulangnya, potong dadu6 butir bawang merah, iris2 siung bawang putih, cincang halus1 cm jahe, iris2 buah cabai keriting merah, iris serong2 buah cabai rawit, iris halus4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris halus200 ml santan1 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 sendok teh gula pasir1 batang daun bawang, iris halus2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Nasi Kukus Gurih Pedas:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, jahe, dan cabai hingga harum. Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan daun jeruk. Bubuhi garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata hingga matang. Sisihkan.

2. Aduk rata santan bersama 1/4 sdt garam. Sisihkan.

3. Sendokkan nasi ke dalam pinggan tahan panas kecil yang sudah diolesi minyak. Tuang 2 sdm santan ke dalamnya. Beri tumisan di atasnya. Taburi daun bawang. Tutup dengan aluminium foil.

4. Kukus di atas api sedang 20 menit hingga matang.

Baca Juga: Resep Omurice Selimut, Menu Sarapan Praktis Dan Enak yang Bikin Hari Jadi Semangat

 Baca Juga: Resep Crepe Isi Scrambled, Menu Sarapan Praktis yang Pasti Memuaskan