SajianSedap.com - Persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran sudah banyak dilakukan oleh banyak orang.
Salah satu yang tidak boleh dilupakan adalah pakaian untuk digunakan saat hari kemenangan nanti.
Cukup banyak orang yang membeli pakaian baru, namun tak sedikit pula yang memakai pakaian lama.
Biasanya pakaian lama ini merupakan pakaian yang digunakan lebaran tahun sebelumnya dan masih layak digunakan.
Namun karena jarang dipakai, biasanya pakaian sedikit kotor dan mungkin kusam.
Pakaian yang seperti ini tentu tak menarik jika digunakan saat Lebaran bukan?
Tapi jangan mengurungkan niat untuk memakai pakaian lama Anda.
Sebab pakaian lama Anda yang kusam bisa disulap seperti baru lagi dengan mudah.
Bermodalkan pemutih atau pencerah buatan sendiri ini, pakaian lebaran nanti bisa terlihat seperti baru. Lihat berikut ini.
Cara Mencerahkan Pakaian yang Kusam
Dilansir dari berbagai sumber melalui Kompas, berikut ini cara mencerahkan warna pakaian yang kusam dengan mudah.
Anda bisa memanfaatkan bahan-bahan yang tersedia di dapur Anda dengan cara berikut ini.
1. Garam
Jika ingin mencerahkan pakaian, celupkan pakaian dalam larutan air garam yang kuat. Lalu, peras dan gosok dengan cepat pada pakaian yang pudar agar warnanya cerah kembali.
Nah, jika pakaian memiliki noda keringat, gunakan empat sendok makan garam yang ditambahkan ke dalam satu liter air panas.
Selanjutnya, gosok larutan ini pada area yang bernoda menggunakan spons. Lakukan hingga noda hilang, lalu cuci pakaian seperti biasa.
2. Air perasan lemon
Air perasan lemon Menurut Marieke van der Graaf, pendiri Laundrylicious di California, AS, Anda bisa menghilangkan noda pada pada pakaian dengan menambahkan air perasan lemon ke cucian di mesin cuci Anda.
Fungsi pemutih alami pada lemon akan mencerahkan bahan katun pakaian dalam Anda dan menghilangkan noda karat.
Selain itu, lemon juga membuat pakaian beraroma segar. Namun ingat, hanya gunakan lemon pada pakaian berwarna putih. Sebab, lemon bisa merusak warna pakaian non putih.
Anda pun bisa membersihkan noda pada pakaian dengan lemon. Van der Graaf menyarankan Anda merendam noda dengan air perasan lemon ketimbang menggosoknya.
3. Baking soda
Baking soda juga dapat digunakan untuk mencuci pakaian selain membuat kue dan roti.
Baking soda secara alami berkhasiat menyegarkan, melembutkan, dan memutihkan pakaian.
Coba tambahkan setengah cangkir baking soda pada per beban bersama detergen yang biasa digunakan, Anda juga dapat menggunakan baking soda untuk menghilangkan noda.
Cukup campurkan baking soda dengan sedikit air dan gosokkan ke noda sebelum dicuci.
Tips Mencuci Pakaian Agar Lebih Awet
Kebanyakan orang beranggapan bahwa menggunakan banyak detergen dan pelembut kain akan membuat pakaian menjadi lebih bersih.
Padahal deterjen yang berlebihan akan menempel kembali pada pakaian dan membuat hasil akhir pencucian menjadi kusam dan kaku.
Mulailah dengan menggunakan setengah dari jumlah deterjen biasa dan 1/2 cangkir soda kue sebagai penguat deterjen. Kamu akan mencapatkan cucian yang bersih sekaligus menghemat uang.
Kondisioner atau pelembut kain komersial seperti dapat membantu pakaian bertahan lebih lama.
Mereka bekerja dengan melapisi serat dengan pelumas yang membuat kain terasa lebih lembut saat disentuh.
Kandungan pelicin juga akan membuat serat lebih mudah bergesekan satu sama lain untuk membuat kain terasa lebih lembut, mengurangi keausan, meningkatkan ketahanan noda, dan mengurangi listrik statis melekat.
Ikuti pedoman dan jangan berlebihan untuk mendapatkan hasil terbaik.