Aroma ekstrak daun pandan dapat mengganggu penciuman tikus dan membuat mereka tak lagi mendekat.
Untuk lebih efektif, gunakan racun tikus alami ini di sekitar rumah.
Dengan penggunaan bahan alami, rumah bisa bebas dari serangan tikus dan juga rumah bebas dari racun kimia berbahaya yang tidak ramah lingkungan.
Selain daun pandan, Sase lovers bisa menggunakan bahan dari dapur berikut ini.
Cara Mengusir Tikus dengan Bahan Dapur
Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com, berikut ini bumbu dapur yang bisa usir tikus dari rumah.
1. Cabai
Semua pasti punya stok cabai di rumah.
Cabai menjadi salah satu dari sekian banyak bahan dapur yang dapat mengusir tikus.
Taburkan cabai kering atau bubuk cabai di area yang sering dilewati tikus.
Cara lainnya adalah dengan membuat larutan pembasmi tikus berbahan dasar cabai, kemudian menyemprotkannya ke area yang sering dilewati tikus.
Caranya, campurkan 2 sendok makan bubuk cabai, 1 sendok makan minyak sayur, dan beberapa tetes sabun cuci piring, kemudian aduk hingga semua bahan tercampur rata.
Setelah semua bahan larut, masukkan cairan pembasmi tikus ke dalam botol semprot.
Baca Juga: Tidak Perlu Racun, Cara Ampuh Mengusir Tikus dari Rumah Bisa Pakai Mengkudu Saja, Contek Caranya!
2. Bawang Putih
Tikus tidak menyukai aroma yang dikeluarkan oleh bawang putih.
Oleh sebab itu, bumbu dapur ini efektif mengusir tikus dari rumah.
Taburkan bawang putih bubuk di area yang sering dilewati tikus.
Selain itu, tanam bawang putih di halaman jika tikus di luar rumah menjadi masalah.
Selamat mencoba Sase lovers.