SajianSedap.com - Es teh merupakan salah stau minuman favorit masyarakat Indonesia.
Bahkan kini sedang marah francise dengan menu utama penjualan es teh.
Ya, sebagai salah satu minuman favorit, berapa banyak dalam sehari Anda minum es teh?
Barangkali dalam sehari Anda minum lebih dari satu gelas.
Nah saat Anda membeli es teh ini Anda tentu merasakan rasa yang beragam bukan?
Anda yang terasa enak ada pula yang tidak.
Nah salah satu yang kerap membuat Anda penasaran adalah ras es teh di restoran.
Rupanya es teh di restoran ini memiliki racikan khusus yang membuatnya enak loh.
Cara Membuat Es Teh Mirip Resto
Tak heran jika Anda kerap merasa ketagihan.
Dikutip dari YouTube Sajian Sedap, rahasia ini ada pada penggunaan bahan aromatik tambahan yaitu daun pandan.
Selain itu, gula juga direbus terlebih dahulu sehingga mudah larut dalam minuman es teh dan manisnya terasa pas.
Simak resep es teh manis ala restoran dari Sajian Sedap berikut ini.
Untuk bahan teh siapkan 400 ml air, 50 gram teh tubruk (bukan teh celup), sebaiknya campur berbagai merek 500 gram dan es batu.
Untuk bahan sirup gula siapkan 3 daun pandan ikat simpul, 300 gram gula pasir, 300 ml air, pasta vanila (opsional).
Lalu bagaimna cara membuatnya?
Didihkan 400 mililiter air, lalu tuang teh.
Masak lima menit dengan api kecil, matikan api kompor.
Sisihkan dan jangan saring teh, biarkan semakin larut.
Lanjutkan membuat bahan sirup, didihkan 300 mililiter air.
Masukkan gula pasir dan daun pandan. Masak sampai gula larut, bantu dengan cara diaduk.
Siapkan gelas, isi es batu dengan perbandingan satu banding satu dengan air teh, misal 100 gram es batu banding sertaus mililiter air teh.
Baca Juga: Malau Sama Tetangga Kalau Kaki Bau saat Copot Sepatu, Cegah dengan 3 Trik Cepat Ini
Saring teh, tuangkan ke dalam gelas dan beri sirup gula sesuai selera.
Nah mudah bukan?
Manfaat Teh
Disarikan dari Healthline dan Prevention, berikut adalah beberapa manfaat teh hitam untuk kesehatan.
1. Menyehatkan tubuh
Teh hitam memiliki kandungan polifenol yang merupakan antioksidan alami yang berguna untuk melawan radikal bebas dan mencegah kerusakan sel di dalam tubuh.
Bahkan, kandungan polifenol di dalam teh hitam bisa menghindarkan dari berbagai jenis penyakit berbahaya, seperti diabetes, obesitas, dan kolesterol tinggi.
2. Meningkatkan kesehatan jantung
Teh hitam juga mengandung flavonoid yang sangat baik untuk kesehatan jantung sehingga bisa menurunkan risiko penyakit jantung.
Teh hitam bisa mencegah penyakit jantung hingga 4 persen jika dikonsumsi secara teratur.
Menurunkan kolesterol jahat Low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat di dalam tubuh bisa menumpuk di dalam arteri sehingga menyebabkan plak yang akan memicu penyakit jantung dan stroke.
Beberapa penelitian sudah membuktikan bahwa mengonsumsi teh hitam bisa turunkan hipertensi dengan cara mengurangi level LDL kolesterol hingga 4,64 mg/dL.
3. Menurunkan berat badan
Meningkatkan kesehatan sistem pencernaan Sistem pencernaan memiliki banyak bakteri yang akan mendukung sistem imun tubuh.
Kandungan polifenol dan senyawa antimikroba yang ada pada teh hitam bisa meningkatkan kesehatan sistem pencernaan sehingga imun tubuh semakin baik.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Resep Es Teh Manis ala Restoran, Simak Rahasianya
Baca Juga: Pantas Gak Boleh Diminum saat Sahur Kata Ahli, Ternyata Begini Efek Minum Teh saat Sahur