Rugi Dong Baru Tahu, Cuci Piring Disebut Bisa Turunkan Stress, Ini Penjelasannya

By Ulfa, Kamis, 8 Februari 2024 | 17:25 WIB
Mencuci piring disebut bisa turunkan stres, benarkah? (Oh So Spotless)

SajianSedap.com - Banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan setiap hari, salah satunya adalah mencuci piring.

Ada orang yang senang mencuci piring, ada juga yang tidak.

Tapi, beruntunglah untuk para orang yang suka cuci piring.

Karena ternyata mencuci piring disebut bisa menurunkan stres, loh!

Wah, kok bisa?

Studi Tentang Cuci Piring Bisa Menurunkan Stress

Siapa yang menyangka bahwa mencuci piring juga bermanfaat bagi kesehatan mental.

Sebuah penelitian menyatakan, mencuci piring secara signifikan dapat menurunkan stres jika Anda melakukannya dengan hati-hati.

Dikutip dari Martha Stewart via Kompas.com, hal ini terdapat dalam studi peneliti di Florida State University, AS.

Mereka meminta 51 orang siswa mencuci piring.

Sebelum mereka mulai, setengah dari siswa membaca informasi tentang kegiatan mencuci dengan mesin pencuci piring dengan penuh perhatian.

Adapun setengah lainnya membaca bagian deskriptif singkat tentang mesin pencuci piring dan kegiatan mencuci piring.

Baca Juga: Cara Mengatasi Resleting Celana yang Macet Pakai Sabun Cuci Piring, Mudah Dan Kembali Menyatu Lagi