4. Goreng dengan minyak banyak
Jika ingin mendapatkan tekstur nugget yang crispy, Heru menyarankan untuk menggunakan minyak goreng dalam jumlah banyak hingga menutupi adonan nugget yang akan digoreng.
"Alangkah baiknya saat proses penggorengan itu lebih baik si bahan tersebut terendam dalam minyak," kata Heru.
5. Gunakan suhu minyak yang sesuai
Terakhir, Heru menyarankan untuk menggunakan minyak panas dengan suhu 60-70 derajat Celsius untuk menggoreng nugget.
"Goreng dengan api yang tidak terlalu panas, cukup sedang saja untuk menghindari luarnya sudah crispy, dalamnya masih lembek," ujar Heru.
"Minyaknya belum 60-70 derajat Celsius, sudah kita masukkin si nuggetnya, nanti lebih banyak meresap minyak," kata Heru.
Nah itulah beberapa tips yang bisa Anda coba sata membuat nugget rumahan agar tidka ambyar saat digoreng.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Cara Membuat Nugget Ayam Crispy, Tips dari Koki Profesional
Baca Juga: Cara Membuat Keju Edam dari Keju Cheddar untuk Bahan Kue Kastengel