Pantas Tagihan Listrik Naik, Ternyata Setelan Mode AC Rumah Ini Biang Keroknya, Jangan Sering-sering Dilakukan

By Dok Grid, Kamis, 1 Agustus 2024 | 16:30 WIB
Mode AC yang bikin boros (Freepik)

SajianSedap.com - Penggunaan AC kini serng jadi pilihan untuk mendinginkan ruangan.

Alih-alih memakai kipas angin, pemakaian AC kini banyak dilakukan masyarakat Indonesia.

Apalagi saat cuaca terik, penggunaan AC memang lebih cepat mendinginkan ruangan.

Namun ksalah satu hal yang sering menjadi perhatian adalah soal tagihan listrik.

AC mengonsumsi banyak listrik.

Hal ini seringkali membuat tagihan listrik membengkak.

Tak hanya itu, kesalahan setelah mode AC saat digunakan juga bisa membuat tagihan listrik naik loh.

Mode AC yang Membuat Boros Listrik

Coba ingat kembali, mode apa yang Anda gunakan saat menyalakan AC Anda?

Salah satu mode yang paling sering diaktifkan ketika menyalakan AC adalah mode cool.

Mode ini biasanya dianggap sebagai mode default dari sebuah unit AC.

Karena fungsi utamanya adalah memberikan pendinginan yang signifikan dan mengubahnya menjadi suhu udara menjadi dingin, maka kinerjanya sangat bergantung pada kompresor AC.

Baca Juga: Tak Harus Obat, Mulai Besok Coba Konsumsi 5 Makanan Ini Untuk Meredakan Demam

Mode cool hanya ideal digunakan jika Anda ingin ruangan menjadi sangat dingin dalam kurun waktu yang diinginkan.

Namun, mengaktifkan mode ini dalam jangka panjang dapat menyebabkan tagihan listrik Anda sangat tinggi karena menggunakan konsumsi daya paling besar dibandingkan mode lain di unit AC.

Hal ini tentu bisa membuat tagihan listrik meningkat.

Lantas bagaimana cara agar Anda bisa lebih hemat namun tetap bisa menggunakan mode AC ini?

Jadi, jika Anda ingin menghindari kerja berlebihan pada unit AC dan membayar dua kali lipat tagihan listrik, maka pertimbangkan untuk mematikan fitur ini setelah ruangan Anda mencapai suhu yang diinginkan.

Setelah itu, nyalakan mode fan untuk mendistribusi udara dingin yang ada bisa menyebar secara merata ke seluruh ruangan.

Anda juga bisa menyalakan mode fan sebelum mode cool untuk mengusir hawa panas di dalam ruangan terlebih dulu.

Dengan cara ini, AC tidak akan mengonsumsi terlalu banyak yang bisa membuat tagihan listrik membengkak alias boros.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kapan Saat yang Tepat untuk Mengaktifkan Mode ‘Cool’ pada AC?

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mengatasi Laci Kayu Macet Agar Lebih Mudah Digeser