krengsengan daging dan kentang
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 400 gram daging sengkel, potong 4x4 cm
- 150 gram kentang, potong 3x3 cm, goreng berkulit
- 2 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris halus
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 2 sendok makan kecap manis
- 1/2 sendok makan petis udang
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula merah
- 400 ml air
- Bumbu tumbuk halus:
- 6 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah cabai rawit merah
- 1 buah tomat merah
- 1/4 sendok teh merica bubuk
Cara Pengolahan :
- Campur daging, daun salam, lengkuas, daun jeruk, kecap manis , petis udang, garam, dan gula merah. Masak sambil dituangi air sedikit-sedikit sampai setengah matang.
- Masukkan kentang dan cabai merah. Aduk rata. Masak sampai meresap dan kental.
Untuk 4 porsi