Siap-Siap Terpikat dengan Lezat dan Pedasnya Lidah Sapi Masak Rica

By , Kamis, 21 Desember 2017 | 04:28 WIB
Lidah Sapi Masak Rica (Sajian Sedap)

Olahan lidah sapi yang satu ini punya punya cita rasa yang lezat karena bumbu rica-ricanya. Sajikan Lidah Sapi Masak Rica ini, dijamin makan malam bareng keluarga makin berkesan.

Durasi 50 menit

6 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram lidah sapi
    • 3 cm jahe, memarkan
    • 1 buah tomat, potong-potong
    • 1 1/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 3/4 sendok teh gula pasir
    • 200 ml air
    • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu tumbuk kasar:

Cara Membuat Lidah Sapi Masak Rica:

1. Rebus lidah sapi 10 menit di dalam air mendidih bersama 2 lembar daun salam, 2 cm jahe, dan serai. Kupas kulit luarnya sampai bersih. Rebus lagi dalam panci presto sampai matang. Potong-potong lidah setebal 2 cm. Sisihkan.

2. Tumis bumbu tumbuk kasar, daun salam, dan jahe sampai harum. Masukkan tomat. Aduk rata.

3. Tambahkan lidah. Aduk rata. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air sedikit- sedikit sambil diaduk. Masak lidah sampai matang dan meresap.

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Hati-Hati, Tahu Bakso Untuk Lauk Ini Bisa Habis Di Camil Keluarga)

(Baca juga: Agar Tempe Goreng Bisa Super Renyah Dan Gurih, Ini Tipsnya)

(Baca juga: Cobek Sering Luntur dan Berpasir? Tenang Saja, Ada Cara Mengatasinya)

(Baca juga: Ini Dia Perbedaan Hasil dalam Membuat Bakwan Goreng dengan Jenis Tepung Berbeda!)

(Baca juga: Kaldu Daging Paling Baik Direbus Air Dingin atau Air Mendidih? Ini Jawabannya)