tagine ba djaje wa machmache wa louz
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 1 ekor ayam potong 6 bagian
- 4 sendok makan minyak kacang
- 2 buah bawang bombay ukuran kecil, iris panjang
- 1/2 sendok teh kunyit bubuk
- 1/2 sendok teh jahe bubuk
- 3 cm kayu manis
- 1 sendok teh garam
- 250 ml air
- 25 gram almon sangrai untuk taburan
- bahan saus apricot:
- 200 gram aprikot kering, rendam
- 250 ml air
- 100 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh kayu manis
- 100 gram mentega tawar
Cara Pengolahan :
- Panaskan minyak. Masukkan ayam. Aduk sampai kecoklatan. Tambahkan garam, kunyit bubuk, jahe bubuk, dan kayu manis. Aduk rata.
- Masukkan bawang bombay. Aduk rata. Tuang air. Masak dengan api kecil dan panci ditutup sampai matang dan meresap.
- Saus apricot, campur jadi satu bahan saus. Masak dengan api kecil sampai kental.
- Sajikan ayam dengan saus aprikot dan taburan almon sangrai.
Untuk 6 porsi