Lupakan Dulu Diet Kalau Ada Sate Hati Sapi Bumbu Hoisin di Meja Makan

By freelance1, Jumat, 17 November 2017 | 13:03 WIB
Sate Hati Sapi Bumbu Hoisin (freelance1)

Sate daging sudah biasa. Coba bikin resep Sate Hati Sapi Bumbu Hoisin ini. Selain aromanya yang sedap, cita rasanya pasti membuai lidah.

Durasi 60 menit

17 Tusuk Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram hati sapi, potong 2x2 cm
    • 1 sendok teh air asam jawa
    • 2 sendok makan saus hoisin
    • 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
    • 1/2 sendok teh jahe parut
    • 1 sendok teh saus tomat
    • 1/2 sendok makan kecap manis
    • 1/2 sendok teh paprika bubuk
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh merica hitam bubuk
    • 1/4 sendok teh gula pasir
    • 100 ml air
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
    • 2 sendok makan kacang tanah kupas, cincang kasar untuk taburan

Cara Membuat Sate Hati Sapi Bumbu Hoisin:

1. Lumuri hati sapi dengan air asam jawa. Diamkan 15 menit.

2. Tumis bawang bombay dan jahe sampai harum. Masukkan hati sapi. Aduk sampai berubah warna.

3. Tambahkan saus hoisin, saus tomat, kecap manis, paprika bubuk, garam, merica hitam bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap. Angkat. Tusuk ke tusuk sate.

4. Bakar sambil dioles sisa bumbu sampai harum. Sajikan dengan taburan kacang tanah cincang.

(Baca Juga: Lezatnya 5 Resep Tongkol Ini Pasti Terus Terbayang-Bayang di Lidah)

(Baca Juga: Membuat Risoles Tidak Pecah Saat Digoreng, Ini Dia Tips Rahasianya)

(Baca Juga: Cicipi Sedapnya Gulai Iga Kemba'ang, Masakan Tradisonal Bengkulu)

(Baca Juga: Santai Sore Ditemani Kue Apem Balik yang Selalu Disuka dari Dulu Sampai Sekarang)

(Baca Juga: Yuk, Tiru Cara Restoran Menghilangkan Bau Lumpur Pada Ikan Gurame)