vanilla birthday cake
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- Bahan cake:
- 16 kuning telur
- 4 putih telur
- 175 gram gula pasir
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 25 gram tepung maizena
- 25 gram susu bubuk
- 175 gram mentega asin lelehkan
- 1/4 sendok teh esens vanila
- Bahan hiasan:
- 150 gram selai apritkot
- 1 kg plastik icing
- pewarna merah muda
- pewarna biru muda
- 150 gram buttercream
- lilin
- permen warna-warni
Cara Pengolahan :
- Cake: kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Masukkan mentega asin dan esens vanila sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
- Tuang di dua loyang bulat diameter 22 cm tinggi 4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Oven 25 menit dengan suhu 190 derajat Celcius sampai matang.
- Sisanya tuang di cetakan muffin kecil yang di alas cup kertas.
- Oven 15 menit dengan suhu 190 derajat Celcius sampai matang.
- Oles cake dengan selai aprikot tipis-tipis. Tumpuk dengan cake yang lain. Ratakan. Oles tipis seluruh permukaan cake dengan selai aprikot tipis-tipis.
- Ambil 250 gram plastik icing. Tambahkan pewarna merah muda. Uleni rata.
- Ambil 250 gram plastik icing. Tambahkan pewarna biru muda. Uleni rata.
- Giling tipis 500 gram plastik icing putih. Tangkupkan di seluruh permukaan cake. Padatkan hingga menempel sempurna.
- Giling tipis plastik icing merah muda. Tangkupkan di atas cake hingga setengah tinggi cake saja. Bentuk bergelombang di sisi cake.
- Giling tipis plastik icing biru muda. Cetak bentuk bulat bergerigi.
- Ambil sebuah cup cake. Oles tipis atasnya dengan selai aprikot. Tangkupkan plastik icing biru yang sudah di cetak di atasnya.
- Semprot atasnya dengan butter cream dan hias dengan almond slice.
- Tata cup cake di sekeliling cake. Hias dengan lilin dan permen warna-warni.
Untuk 26 potong