es koktail markisa
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- Bahan buah koktail:
- 250 gram nanas, potong bintang kecil
- 1 kaleng lengkeng (235 gram lengkeng)
- 250 gram melon, keruk bulat kecil
- 1.000 ml air
- 550 ml sirup markisa
- 3 butir cengkeh
- 5 cm kayumanis
- Bahan jeli:
- 350 ml air lengkeng
- 1/2 bungkus jeli bening
- 30 gram gula pasir
- 1/8 sendok teh esens vanila
- Bahan pelengkap:
- 800 gram es serut
- 1/2 sendok makan selasih, rendam air
Cara Pengolahan :
- Rebus air, sirup markisa, cengkeh, dan kayumanis sampai mendidih. Angkat
- Masukkan nanas, lengkeng, dan melon. Aduk rata dan dinginkan.
- Jeli: rebus air lengkeng, jeli, dan gula pasir sampai mendidih. Tambahkan esens vanila. Aduk rata.
- Tuang di cetakan es bentuk telur puyuh. Bekukan.
- Sajikan buah koktail dengan jeli, dan pelengkapnya.
Untuk 8 porsi