mixed fruit roll cake
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- Bahan cake i:
- 8 kuning telur
- 1 putih telur
- 75 gram gula pasir
- 35 gram tepung terigu protein rendah
- 15 gram tepung maizena
- 10 gram susu bubuk
- 1/4 sendok teh baking powder
- 75 gram margarin lelehkan
- 1 sendok makan sirup jeruk konsentrat
- 75 gram selai aprikot untuk olesan
- Bahan cake ii:
- 5 kuning telur
- 2 putih telur
- 60 gram gula pasir
- 30 gram tepung terigu protein sedang
- 10 gram tepung maizena
- 10 gram susu bubuk
- 65 gram margarin lelehkan
- 1/8 sendok teh esens vanila
- Bahan isi:
- 100 gram krim bubuk
- 50 gram vla instan
- 250 ml air es
- 6 gram gelatin dan 30 ml air larutkan, tim sampai larut
- 50 gram stroberi potong kecil
- 50 gram kiwi potong kecil
- 50 gram aprikot kaleng potong kotak
Cara Pengolahan :
- Cake II, kocok telur dan gula pasir halus sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Masukkan margarin leleh dan essen vanila sedikit – sedikit sambil diaduk perlahan.
- Masukkan ke dalam loyang 24x24x3 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celsius sampai matang. Sisihkan.
- Isi, kocok krim bubuk, vla instant, dan air es sampai kental.
- Oles cake dengan bahan krim agak tebal. Tabur buah. Gulung dan padatkan. Dinginkan dalam lemari es.
- Cake I, buat dengan cara yang sama dengan cake II.
- Oles cake dengan selai aprikot. Letakkan gulungan cake II. Padatkan.
Untuk 16 potong