LAMINGTONS

By retno, Selasa, 16 November 2010 | 07:32 WIB
LAMINGTONS (retno)

lamingtons

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 225 gram tepung terigu protein sedang
    • 35 gram tepung maizena
    • 1 sendok teh baking powder
    • 1/4 sendok teh soda kue
    • 185 gram mentega tawar, lembutkan dengan garpu
    • 200 gram gula pasir halus
    • 1/4 sendok teh esens vanila
    • 3 butir telur
    • 125 ml susu cair
  2. Bahan filling:
    • 100 gram krim bubuk dan 200 ml air es, kocok mengembang dinginkan
  3. Bahan topping:
    • 35 gram cokelat bubuk
    • 200 gram gula tepung
    • 50 gram mentega tawar, lelehkan
    • 150 ml susu cair
    • 50 gram kelapa kering, untuk taburan

Cara Pengolahan :

  1. Campur tepung terigu, tepung maizena, baking powder, soda kue, mentega tawar, gula pasir halus, esens vanila, telur, dan susu cair. Kocok sampai lembut dan mengembang.
  2. Tuang di loyang 22x22x4 cm yang dioles dan dialas kertas roti.
  3. Oven 30 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai matang.
  4. Ratakan permukaan cake. Belah cake menjadi dua bagian.
  5. Ambil selembar cake. Oles dengan krim. Tutup lagi dengan sisa cake. Dinginkan.
  6. Potong – potong cake bentuk kotak. Dinginkan dalam lemari es.
  7. Topping: panaskan toping dengan cara di tim sampai larut.
  8. Celup cake ke dalam toping. Gulingkan di kelapa kering. Dinginkan.

Untuk 16 potong