BROWNIES PAI APPLE

By freelance1, Kamis, 18 November 2010 | 09:07 WIB
BROWNIES PAI APPLE (freelance1)

brownies pai apple

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan pai:
    • 50 gram margarin
    • 50 gram mentega tawar dingin
    • 25 gram gula tepung
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1 kuning telur
    • 200 gram tepung terigu protein sedang
    • 1/2 sendok makan air es
  3. Bahan brownis:
    • 100 gram margarin
    • 100 ml jus apel siap pakai
    • 200 gram dark cooking chocolate potong-potong
    • 2 butir telur
    • 100 gram gula pasir
    • 55 gram tepung terigu protein sedang
    • 20 gram cokelat bubuk
    • 10 gram susu bubuk
    • 1/2 sendok teh baking powder
    • 50 gram kacang mede sangrai
    • 2 buah (300 gram) apel malang
    • 25 gram selai aprikot untuk olesan

Cara Pengolahan :

  1. Pai: aduk rata bahan pai. Istirahatkan dalam lemari es 15 menit.
  2. Giling adonan. Cetak di cetakan pai oval. Tusuk-tusuk dengan garpu. Oven 20 menit suhu 170 derajat Celsius sampai setengah matang.
  3. Brownis: panaskan margarin dan jus apel sampai margarin larut. Matikan api. Tambahkan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut. Angkat. Biarkan kental.
  4. Kocok telur dan gula pasir 2 menit sampai rata. Tambahkan campuran margarin. Kocok rata.
  5. Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan dikocok rata. Masukkan kacang mede. Aduk rata.
  6. Tuang ke atas pai. Oven 20 menit dengan suhu 180 derajat Celsius. Keluarkan dari oven. Tata apel. Oven lagi 25 menit sampai matang.
  7. Panas-panas oles dengan selai aprikot.

Untuk 8 potong