gnocchi with tomato sauce
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 250 gram kentang kukus haluskan
- 1/2 sendok teh garam
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 15 gram telur kocok lepas
- Bahan saus:
- 1/2 buah bawang bombay cincang halus
- 2 siung bawang putih cincang halus
- 3 buah tomat rebus buang biji dan kulit
- 1 sendok makan tomat pasta
- 3 sendok makan saus tomat
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica hitam kasar
- 1/2 sendok teh oregano
- 1/2 sendok teh basil
- 100 ml air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- 1 sendok teh peterseli cincang untuk taburan
- 2 sendok makan parmesan cheese untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Aduk kentang, garam, dan tepung terigu. Tambahkan telur. Uleni sampai kalis.
- Pulung adonan memanjang. Potong – potong 2 cm. Tekan dengan garpu.
- Didihkan air yang diberi sedikit minyak. Masukkan gnocchi. Masak sampai terapung. Angkat dan tiriskan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan tomat. Aduk rata. Tambahkan tomat pasta dan saus tomat. Aduk rata.
- Masukkan garam, merica hitam, oregano, dan basil. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai kental. Tambahkan gnocchi. Aduk rata.
- Sajikan dengan taburan peterseli dan parmesan cheese.
untuk 4 porsi