ravioli kentang goreng isi jamur
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- bahan kulit:
- 150 gram kentang kukus haluskan
- 225 gram tepung terigu protein sedang
- 1 sendok makan tepung maizena
- 1/2 sendok teh baking powder
- 1/2 sendok teh garam
- 1 butir telur
- 25 gram tepung maizena untuk taburan
- 1 butir telur kocok lepas untuk perekat
- minyak untuk menggoreng
- bahan isi:
- 1/4 buah bawang bombay cincang halus
- 75 gram ayam giling
- 125 gram jamur champignon segar iris tipis
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 100 ml air
- 30 gram keju cheddar parut
- 1/2 sendok makan peterseli cincang
- 1 sendok makan mentega untuk menumis
Cara Pengolahan : 1. Isi, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan ayam giling. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan jamur champignon. Aduk rata. 2. Masukkan air, garam, dan merica bubuk. Masak sampai meresap. Tambahkan keju cheddar parut dan peterseli. Aduk rata. 3. Kulit, aduk bahan kulit sampai bergumpal. 4. Giling tipis digilingan mi ketebalan no.8 (ukuran paling tebal no.1) sambil ditabur tepung maizena. 5. Potong segitiga dengan pisau bergerigi. 6. Ambil selembar kulit. Beri isi. Rekatkan dengan telur. Goreng sampai matang.
Untuk 40 buah