PASTEL BAYAM SEAFOOD

By freelance2, Kamis, 25 November 2010 | 03:00 WIB
PASTEL BAYAM SEAFOOD (freelance2)

pastel bayam seafood

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan kulit:
    • 125 gram mentega tawar dingin
    • 1/4 sendok teh garam
    • 25 gram daun bayam
    • 1 sendok makan air
    • 200 gram tepung terigu protein sedang
    • 1 sendok makan susu bubuk
    • 1 sendok makan gula pasir
  3. Bahan isi:
    • 1/4 buah bawang bombay cincang halus
    • 100 gram udang kupas cincang kasar
    • 50 gram cumi potong kotak
    • 3 sendok makan tepung terigu protein sedang
    • 200 ml air kaldu ayam (dari 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk dan 200 ml air)
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 100 ml krim kental
    • 2 sendok makan margarin untuk menumis
  4. Bahan olesan (aduk rata):
    • 1 buah kuning telur
    • 1 sendok makan krim kental
    • 1/2 sendok teh wijen putih untuk taburan

Cara Pengolahan :

  1. Isi, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan udang dan cumi. Aduk sampai berubah warna. 
  2. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang air kaldu ayam sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan garam dan merica bubuk. Masak sampai kental. Tuang krim kental. Aduk rata.
  3. Kulit, blender halus daun bayam dengan air. Tiriskan. Timbang 23 gram daunnya. Aduk bahan kulit sampai bergumpal. Diamkan 30 menit dalam lemari es.
  4. Giling tipis adonan setebal ½ cm. Cetak diameter 6 cm. Ambil selembar kulit. Beri isi. Tutup dengan kulit yang lain. Pilin sisinya melingkar.
  5. Letakkan diloyang yang dioles margarin. Oles dengan bahan olesan. Tabur wijen. 
  6. Oven 30 menit dengan suhu 170 derajat Celsius.

Untuk 17 buah