UDANG MANGGA BUMBU KACANG

By freelance1, Kamis, 25 November 2010 | 03:12 WIB
UDANG MANGGA BUMBU KACANG (freelance1)

udang mangga bumbu kacang

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 300 gram udang jerbung kerat punggungnya
    • 1/2 sendok teh air jeruk lemon
    • 1/2 sendok teh garam
    • 4 siung bawang putih cincang kasar
    • 4 butir bawang merah cincang kasar
    • 2 buah cabai merah besar buang biji dan potong kotak
    • 1 batang serai ambil putihnya dan iris halus
    • 1 sendok teh terasi goreng haluskan
    • 100 gram mangga muda iris korek api
    • 1 tangkai seledri cincang halus
    • 1 sendok teh kecap ikan
    • 1 sendok makan selai kacang creamy
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 150 ml air
    • 1 sendok makan air asam (dari 1/2 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air)
    • 4 sendok makan margarin untuk menggoreng
    • 50 gram kacang mede sangrai dan cincang kasar untuk taburan

Cara Pengolahan : 1. Lumuri udang jerbung dengan air jeruk lemon dan garam. Diamkan 15 menit. 2. Panaskan margarin. Goreng udang sampai kecokelatan. Angkat dan tiriskan. 3. Panaskan sisa margarin. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai merah besar, serai, dan terasi sampai harum. 4. Masukkan mangga, kecap ikan, selai kacang, garam, merica bubuk, gula pasir, dan air asam. Aduk rata. 5. Tambahkan udang. Aduk rata. Masukkan air dan seledri. Masak sampai meresap. 6. Sajikan dengan taburan kacang mede.

Untuk 4 porsi