cheese & smoked beef bites pizza
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- Bahan kulit:
- 300 gram tepung terigu protein tinggi
- 1 sendok teh ragi instan
- 20 gram gula pasir
- 15 gram susu bubuk
- 165 ml air es
- 35 gram mentega putih
- 1 sendok teh garam
- Bahan isi:
- 3 lembar smoked beef iris halus
- 100 gram keju mozarella
- Bahan saus:
- 1/2 buah bawang bombay cincang halus
- 4 buah tomat rebus
- 2 sendok makan tomat pasta
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh gula pasir
- 1 sendok teh oregano
- 1/2 sendok teh basil
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- Bahan topping:
- 75 gram paprika merah potong kotak
- 75 gram paprika hijau potong kotak
- 75 gram jagung pipil kaleng
- 250 gram daging giling tumis dengan margarin
- 75 gram jamur champignon iris
- 3 lembar smoked beef potong kotak
- Bahan olesan:
- 2 sendok makan minyak zaitun
- 225 gram keju mozzarella parut
Cara Pengolahan :
- Saus, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan tomat, tomat pasta, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai meletup-letup dan kental. Tambahkan oregano dan basil. Aduk rata.
- Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, dan susu bubuk. Aduk rata. Tuang air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Masukkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
- Kempiskan adonan. Bagi 3 adonan. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
- Giling tipis melingkar diameter 24 cm. Letakkan diloyang yang dioles margarin.
- Potong - potong ujungnya 2 cm dan beri jarak.
- Isi potongan pizza dengan campuran smoked beef dan keju mozarella. Gulung sambil dipadatkan.
- Tusuk-tusuk tengahnya. Oven 10 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
- Oles dengan saus dan tabur dengan topping. Tabur dengan bahan olesan.
- Oven lagi 5 menit dengan suhu 190 derajat Celsius sampai keju meleleh.
Untuk 3 buah