lawar
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 2 potong dada ayam tulang
- 10 lonjor kacang panjang, potong 1/2 cm, rebus
- 150 gram pepaya muda, potong korek api, rebus
- 150 gram nangka muda, potong-potong, rebus
- 250 gram kelapa muda parut, sangrai
- 6 siung bawang putih, iris tipis, goreng
- 12 butir bawang merah, iris tipis, goreng
- 1 buah cabai merah besar, buang biji, iris serong, goreng
- 4 buah cabai rawit merah, iris serong, goreng
- 1 sendok teh air jeruk limau
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula merah
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 1 sendok teh terasi goreng
- 10 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 2 cm kencur
- 2 cm lengkuas
- 4 butir kemiri, sangrai
- 1 cm kunyit, bakar
Cara Pengolahan :
- Lumuri ayam dengan 1 sendok teh garam dan 1 sendok teh air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Rebus sampai matang. Angkat. Ambil dagingnya. Cincang kasar.
- Tumis bumbu halus sampai harum.
- Aduk rata bahan, tumisan bumbu, dan ayam cincang. Sajikan.
Untuk 12 porsi